
BATU (SurabayaPost.id) – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Batu menggelar syukuran untuk peringati HUT ke-17 bertempat di Kantor DPC Gerindra, Jalan Diponegoro, Kecamatan Batu, Kamis (6/2/2025) malam.
Gelaran syukuran sederhana ini dihadiri oleh Ketua DPC Gerindra Kota Batu, Heli Suyanto yang juga merupakan Wakil Wali Kota Batu terpilih, serta Ketua DPC PKB Kota Batu, Nurochman yang terplih sebagai Wali Kota Batu, periode 2025 – 2030.
Dalam sambutannya Heli Suyanto menyampaikan terima kasih kepada seluruh kader Gerindra yang telah berjuang tanpa mengenal lelah dalam memenangkan pasangan Nurochman-Heli (NH) pada Pilkada Kota Batu 2024.
“Berkat njenengan semua, pagi, siang, sore, malam tanpa mengenal waktu. Terima kasih untuk seluruh pengurus ranting, PAC, dan DPC. Hari ini adalah hari ulang tahun Gerindra ke-17 yang diinstruksikan DPP untuk dirayakan secara sederhana dengan tagline “Berjuang Tiada Akhir” ini merupakan pesan dari Pak Prabowo, kita harus tetap berjuang,” papar Heli.
Ini papar dia,kolaborasi antara Gerindra dan PKB di Pemerintah Kota Batu menurutnya bakal menjadi kekuatan besar dalam membangun Kota Batu ke depan.
“Kami berdua di rekomendasi Gerindra. Mohon doa, insya Allah pada 20 November nanti akan berlangsung pelantikan kepala daerah se-Indonesia. Saya juga sudah meminta agar seluruh relawan, baik dari Gerindra maupun pihak luar, didata dengan baik. Kemudian pada 22 November, akan ada acara syukuran bertajuk ‘Lokal Fest’ sebagai ungkapan rasa syukur atas pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Kota Batu, Nurochman mengatakan dalam perjuangan Partai Gerindra membangun kembali fondasi berbangsa dan bernegara di bawah kepemimpinan Prabowo Subianto.
“Selama 17 tahun, Gerindra telah meletakkan dasar kembali bagaimana berbangsa dan bernegara di bawah kepemimpinan Pak Prabowo. Semoga beliau selalu diberikan kesehatan untuk memimpin Indonesia dengan baik. Begitu juga dengan kami, semoga bisa memimpin Kota Batu lebih baik dan aman demi kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.
Lantas ungkap dia,bahwa kemenangan pasangan NH di Pilkada Kota Batu bukanlah hasil perjuangan pribadi mereka semata, melainkan berkat dukungan mayoritas warga Batu yang menginginkan pemimpin asli daerah untuk memimpin kotanya.
“Saya, Nurochman, bukan siapa-siapa. Namun berkat rahmat Allah, dua sosok putra daerah akhirnya bisa terpilih. Tahapan pilkada bukan perjalanan yang mudah, banyak tantangan dan dinamika. Namun, kami berhasil mereduksi segala halangan dan justru menjadikannya sebagai pemicu semangat. Alhamdulillah, mayoritas warga Kota Batu memberikan dukungan kepada NH dengan persentase lebih dari 50 persen,” ujarnya.
Demikian ia berujar setelah Pilkada, seluruh elemen harus kembali bersatu.
Terlepas dari berbagai isu di luar sana, diharap jangan sampai PKB dan Gerindra bergesekan.
“Kita harus menjaga soliditas pemerintahan ini agar bisa berjalan maksimal. Harapan kami berdua adalah meninggalkan legacy terbaik dan kebijakan yang bermanfaat bagi masyarakat Kota Batu.Ini bukan tugas yang mudah, tetapi dengan kekompakan,kita bisa mewujudkannya,” katanya
Olehkarena itu, Cak Nur sapaan akrabnya mengajak seluruh kader maupun bukan partai pengusung dirinya serta masyarakat kembali bersatu demi Kota Batu yang lebih baik.
“Pasca Pilkada, kita harus bersatu kembali. Jangan sampai ada perpecahan di antara seluruh kekuatan anak bangsa di Kota Batu. Jangan khawatir, jangan pernah curiga. Bersama, kita membangun Kota Batu,” pungkasnya .(Gus)