Siapa sih yang tidak kenal Qatar, negara Timur Tengah yang terletak di semenanjung kecil di Jazirah Arab ini. Qatar berbatasan langsung dengan Arab Saudi di bagian selatan dan Teluk Persia, yang juga memisahkan Qatar dari negara pulau Bahrain.
Anda mungkin telah memersiapkan rencana liburan ke Qatar, telah memesan tiket Qatar Airways dengan Traveloka. Namun, apakah Anda sudah tahu beberapa lokasi wisata yang wajib dikunjungi saat berada di negara ini?
Qatar juga dikenal dengan medannya yang mencakup gurun gersang dan garis pantai Teluk Persia yang panjang. Tak heran, Qatar memiliki perpaduan pantai dan bukit pasir yang indah. Namun, pemandangan arsitektur dari beberapa gedung pencakar langit juga menjadi alasan beberapa wisatawan datang ke negara ini.
Namun, bagi wisatawan yang menyukai sejarah, Qatar adalah negara dengan atraksi wisata sejarah, tradisi, dan budaya yang memiliki pesonanya sendiri. Dengan banyaknya tempat yang bisa dikunjungi, berikut adalah rekomendasi atraksi wisata sejarah Qatar untuk Anda dan keluarga.
Atraksi Wisata Sejarah Qatar yang Wajib Dikunjungi
- Museum of Islamic Art
Museum of Islamic Art atau Museum seni Islam memiliki julukan permata gemerlap yang menyindari Doha Coniche. Museum ini adalah wujud penghormatan untuk warisan Islam abad ke-14. Museum ini dirancang oleh IM Pei, seorang arsitek terkenal di dunia, seseorang yang juga membangung Bank of China di Hongkong dan piramida kaca Louvre di Paris.
Museum of Islamic Art memancarkan arsitektur islam yang kuat dengan fasad bangunan dan motif tradisional yang indah. Museum ini jadi salah satu tempat paling indah yang dapat Anda kunjungi di Qatar.
- Benteng Doha
Benteng militer bersejarah ini terletak di jantung kota, menjadi salah satu wisata sejarah wajib yang dapat Anda kunjungi ketika berada di Qatar. Benteng ini dibangun oleh Sheikh Abdulla bin Qassim Al Thani pada 1927, beliau juga menjadi pemimpin negara tersebut dan 1913 hingga 1949.
Benteng Doha memiliki nama lain Benteng Koot, yang kemudian kini menjadi museum yang dapat dikunjungi wisatawan. Di dalamnya berisi berbagai kerajinan tangan tradisional, lukisan, gipsum, ornamen kayu, dan foto-foto dari kehidupan sehari-hari masyarakat Qatar jaman dulu.
Jika Anda penggemar sejarah, menghabiskan satu hari di benteng dan belajar tentang sejarah dan gaya hidup masyarakat Qatar jadi salah satu yang menakjubkan. Anda juga bisa melihat betapa kuat dan kokohnya bagian luar dari Benteng Doha ini.
- Menara Barzan
Menara Barzan juga dikenal dengan nama Benteng Umm Salal Mohammed. Menjadi salah satu wisata terbaik di Qatar yang dibangun pada abad ke-19 dan dibangun kembali pada 1910 oleh Sheikh Mohammed bin Jassim Al Thani.
Benteng ini dibangun untuk melindungi lembah Rawdat dan menjadi tempat penampungan air hujan dan menjadi sistem pertahanan yang didirikan di akhir abad ke-19.
Benteng ini telah dipugar pada tahun 2003, menara setinggi 16 meter ini memiliki pemandangan yang menakjubkan. Namun, Anda harus naik hingga ke puncak untuk menikmati pemandangan indah ini. Mengagumi keindahan sempurna dari Menara Barzan, jadi salah satu pilihan yang dapat Anda lakukan di Qatar.
- Inland Sea Beach
Saat Anda membutuhkan perjalanan wisata yang tenang dan menenangkan, maka Inland Sea Beach adalah tempat terbaik yang bisa dikunjungi. Pantai ini terkenal dengan pemandangan yang menakjubkan dan merupakan surga bagi wisatawan yang ingin merasakan ketenangan liburan.
Di pantai ini, Anda bisa berkemah atau menikmati beberapa kegiatan yang menyenangkan, salah satunya adalah berkendara melewati padang pasir untuk sampai ke pantai. Dengan menikmati pantai terbaik yang berada di perbatasan Qatar dan Arab Saudi ini akan membuat liburan Anda di Qatar jadi semakin tak terlupakan.
- The Pearl Qatar
Salah satu tempat wisata terindah untuk dikunjungi di Qatar bersama keluarga. Tempat ini menawarkan marina dengan gaya Mediterania, menara, hotel, dan pusat perbelanjaan premium di Qatar.
Selain itu, The Pearl Qatar memiliki pilihan restoran dengan sajian makanan dan suasana terbaik tepi pantai yang indah. Lokasi ini juga sering disebut sebagai Arabian Reveria, merupakan sebuah lokasi wisata dengan mahakarya arsitektur moden dan kehidupan pribadi untuk masyarakat setempat.
Keindahannya tentu tak dapat Anda temukan di berbagai belahan dunia lainnya. Tentunya, Anda tidak boleh melewatkannya ketika berada di Qatar.
- The Doha Desert
Salah satu tempat terbaik yang dapat dikunjungi jika Anda berada di Qatar. Gurun Doha ini memiliki pasir yang berkilau yang memancarkan pesona padang pasir yang indah. Bukit pasar membuat gurun ini cocok bagi Anda yang ingin mendapatkan pengalaman lain dari liburan di Qatar.
Di sini, Anda juga akan ditawarkan beberapa atraksi wisata seperti off road dengan mobil SUV, quad biking, dune bashing, hingga menunggangi unta, dan sand boarding. Tentunya, tawaran wisata di The Doha Desert tak akan bisa Anda lupakan sepanjang hidup!
Itulah beberapa lokasi wisata di Qatar yang dapat Anda kunjungi saat berkunjung ke negara ini. Jangan lupa untuk memesan tiket pesawat Qatar Airways hanya di Traveloka.
Tak hanya untuk pesan tiket saja, Traveloka juga dapat membantu Anda memesan kamar hotel hingga lokasi wisata yang ingin Anda kunjungi.
Tunggu apalagi? Yuk, kunjungi Qatar bersama Traveloka dan dapatkan berbagai promo menarik setiap harinya!
Leave a Reply