Cegah Pungli, Satgas Saber Pungli Gelar Sosialisasi

Pemateri memberikan sosialisasi pencegahan Pungli di Hall Swaloh Resort

TULUNGAGUNG, (SurabayaPost.id) – Guna memberantas pungutan liar (Pungli), UPP Satgas Saber Pungli Tulungagung berikan sosialisasi. Untuk itu ratusan Kepala Desa (Kades) diundang dengan tetap menjaga protokol kesehatan. 

Ketua Unit Pemberantasan Pungli, Satgas Saber Pungli Kabupaten Tulungagung, Kompol  Yoghi Hadi Setiawan mengatakan sosialisasi itu dalam angka pencegahan dan pemberantasan pungli. Makanya  Kepala Desa se Kabupaten Tulungagung diberikan sosialisasi. 

Lantaran masa pandemi, kegiatan sosialisasi sengaja dibagi secara bertahap. Hal ini dilakukan untuk menjaga protokol kesehatan. 

“Seperti yang kita ketahui, jumlah Lurah/Kades se Kabupaten Tulungagung berjumlah 271, sehingga tidak mungkin digelar dalam satu forum bersama,” ujarnya Senin (30/11/2020). 

Kompol Yoghi menambahkan, acara sosialisasi yang digelar di Hall Swaloh Resort Pagerwojo merupakan acara kedua setelah sebelumnya digelar di Hall Crown Victoria Tulungagung pada Senin (17/11/2020). 

Suasana sosialisasi yang digelar Tim Saber Pungli Polres Tulungagung

Sebelum memasuki ruangan, para undangan diwajibkan mencuci tangan terlebih dahulu serta memakai masker medis, selain itu jarak pada tempat duduk mereka juga dibatasi. 

“mereka kita berikan materi berupa pengertian pungli, upaya pencegahan, mekanisme pelaporan serta ancaman bagi para pelaku pungli” kata Wakapolres Tulungagung ini. 

Diharapkan, pasca materi sosialisasi diberikan, tindak kejahatan berupa pungutan liar tidak bakal terjadi di wilayah hukum Kabupaten Tulungagung. 

Kepala Inspektorat Tulungagung, Samrotul Fuad melalui Sekretaris Sugiono mengatakan, kegiatan sosialisasi pencegahan dan pemberantasan pungli sangat penting untuk dilakukan. 

“Tentunya dengan kegiatan seperti ini dapat mempersempit ruang gerak atau praktek terjadinya pungutan liar,” jelasnya. 

Alhasil, sejak kurun 1 Tahun ini, penindakan hukum atas pungutan liar di Kabupaten Tulungagung nihil. 

“Semoga Kabupaten Tulungagung terbebas dari yang namanya pungli,” pintanya. 

Diketahui, acara sosialisasi pencegahan dan pemberantasan pungli tersebut juga dihadiri antara lain Kejaksaan Negeri Tulungagung, Denpom V-6 Tulungagung, unsur Pemerintahan serta Kepolisian. (Zainul Fuad)

Baca Juga:

  • H. Rendra Masdrajad Safaat Kunjungi Rumah Keluarga Korban Insiden Jatim Park 1, Soroti Pentingnya Keselamatan Wahana Wisata
  • Oknum Pengacara Terduga Pelaku Penganiayaan Kakek di Malang, Dikabarkan Sebagai Tersangka
  • LKPH UMM Resmi Tandatangani Kontrak Bantuan Hukum 2025, Siap Wujudkan Akses Keadilan
  • UIBU Gelar Riyoyoan Bersama Insan Media dan Organisasi Pers Malang Raya
  • Gelar Konferensi Pers, Persada Hospital Malang Akui Belum Komunikasi dengan Korban Pasien Oknum Dokter Cabul
  • Hadiri Halalbihalal Grib Jaya, Wali Kota Batu Sebut Grib Jaya Bagian Penting Tak Terpisahkan Dalam Proses Pembangunan
  • Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang, Ngaku Hanya Jalankan Standar Pemeriksaan
  • Korban Dugaan Pelecehan Seksual Oknum Dokter di Malang Resmi Lapor Polisi
  • Menteri Imipas Agus Andrianto Tinjau Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan
  • LKPJ Disetujui Dewan, Wali Kota Malang Siap Tancap Gas Bangun Pasar Gadang dan Blimbing
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.