Peringati Hari Jadi, Owner Hill House Ajak Disabilitas Bukber

Suasana bukber di HH

BATU (SurabayaPost.id) – Peringati Hari Jadi tempat nongkrong, Hill House (HH)  ke – 1 tahun, Senin (3/5/2021) manajemen HH menggelar tasyakuran.  Itu dikemas lewat buka bersama  bersama (Bukber) dengan berbagai kalangan, termasuk   kaum disabilitas.

Prosesi tasyakuran yang melibatkan warga setempat, dan kaum disabilitas serta para pelaku media dan beberapa undangan lainnya tersebut, dibenarkan Owner HH Arief Utama Waworuntu.

“Acara tasyakuran ini, dalam rangka memperingati satu tahun operasional HH Kota Batu.Karena masih dalam duga di tengah pandemi covid – 19, dan sekaligus bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, maka kita kemas dengan bukber bersama yang melibatkan warga sekitar, dan kaum disabilitas, termasuk rekan – rekan pemburu berita di Kota Batu,” katanya.

Owner HH Arief Utama Waworuntu

Dengan begitu, pengusaha muda yang juga sebagai pembina  Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Malang Raya ini, mengaku kegiatannya yang melibatkan masyarakat sekitar dan institusi serta yayasan kaum disabilitas yang dimaksud bertujuan untuk  bersilaturahmi.

Selain itu,  papar dia, juga menyemangati dan memotivasi kepada semua karyawan HH Batu, agar  bersama-sama membangun Kota Batu. Dengan  begitu,ia berharap besar agar semua karyawan dapat termotivasi dalam segi pelayanan demi memberikan service terbaiknya kepada customer.

Dari sisi lain, pada kesempatan ini, ia mengaku bahwa acara bukber ini juga turut mengundang kaum disabilitas, yang diwakili oleh Yayasan Disabilitas Rumah Kinasih. 

“Selama ini, kita juga membantu membina kaum disabilitas yang ada di wilayah Kabupaten Malang.Jumlahnya sekitar 350 disabilitas, termasuk yang dari Kesamben Blitar, Wilayah Kabupaten Blitar,jumlahnya  sekitar 45 orang,” terangnya.

Oleh karena itu, terang dia, untuk ke depannya kegiatan tersebut,bakal diagendakan setiap tahun.Menurutnya dalam momen bulan suci Ramadhan 1442 Hijriyah.Berkaitan dengan giat ini semua, dengan harapan.

“Supaya silaturahmi ini dapat terus saling tetap terjaga. Mudah-mudahan, kita semua diberikan kesehatan keselamatan dan dilancarkan rezekinya,” harapnya.

Lantas, harap dia, di tahun depan setidaknya bisa bertemu kembali. Untuk itu, pertemuan di bulan suci Ramadhan ini, ia sangat berharap untuk semua bisa diberikan rahmad dan kebahagiaan oleh Allah SWT.

Sementara itu, Ketua Yayasan Disabilitas Rumah Kinasih, Dwi Mawadani menyampaikan rasa terima kasihnya kepada owner HH.

“Terimakasih Bapak Arief, kami tengah merasakan kebahagiaan bersama. Ini merupakan kegiatan pertama bagi penyandang disabilitas,” ngakunya. 

Itu, ngaku dia, merupakan pengalaman yang sangat berharga. Alasanya, karena bisa dilihat kebahagiaan nya mereka.

“Sekali lagi, terimakasih Pak Arief, beliaunya sangat respect, dan mendukung serta mensupport penuh untuk operasional kepada penyandang disabilitas. Terutama Yayasan Rumah Kinasih Kesamben Kabupaten Blitar ini,” pungkasnya  (Gus) 

Baca Juga:

  • Dituntut Lima Tahun Penjara, Isa Zega Protes ke Majelis Hakim
  • Sidang Perdana Kasus Dugaan TPPO di PN Malang, JPU Kenakan Pasal Berlapis Kedua Terdakwa
  • Kapolres Batu Pimpin Latihan Dalmas Jelang Hari Buruh
  • Dapat Apresiasi dari Menkraf, Walikota Wahyu Hidayat Sebut Kota Malang Optimis Jadi Penggerak Ekraf Nasional
  • Fakta Terungkap di Persidangan, Terdakwa Isa Zega Akui Buat Video Bos MS Glow
  • Ratusan Massa MMPJ Malang Raya Gelar Aksi, Ajak Masyarakat Jaga Stabilitas Nasional
  • Raih Nilai Tertinggi, Wali Kota Malang Terima Penghargaan Pembangunan Daerah Terbaik se Jawa Timur
  • Rektor UIBU Dr Nurcholis Sunuyeko, Tokoh Pemerata Akses Pendidikan Peraih Penghargaan pada Puncak HPN 2025
  • Puncak HPN, Kapolresta Malang Kota Raih Penghargaan Rastra Sewakottama Award 2025
  • Disnaker Gresik Gelar Serapan Tenaga Kerja di Tengah Ekonomi Nasional Lesu
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.