Sound of Valley Hill House Berlangsung Spektakuler

Sound of valley musik yang digelar di Hill House sangat spektakuler

BATU (SurabayaPost.id) – Woow…Sound of Valley (SOV) musik dengan live streaming yang perdana dihelat di Hill House, Kota Batu, Jumat (18/6/2021) berlangsung meriah  dan spektakuler.

Maklum, SOV yang digagas Hill House yang mengusung tema tropical jungle itu mendatangkan  bintang tamu DJ nasional Remy Irwan. The God Father of Techno Indonesia tersebut sudah berkecimpung di industri musik lebih dari 15 tahun. Praktis event megah yang  menerapkan Prokes Covid – 19 itu berjalan lancar,  spektakuler dan meriah.

Owner Hill House, Arief Utama Waworuntu, Jumat (18/6/2021) malam mengaku puas. Dia pun berterima kasih pada semua pihak yang mensupport acara tersebut.

“Terimakasih sedulur (saudara) rangkaian acara yang pertama ini, berjalan dengan lancar.Termasuk seluruh pengunjung telah mematuhi protokol kesehatan yang kita terapkan sejak acara dimulai hingga berakhir,” katanya.

DJ Remy Irwan

Kata dia, acara tersebut dikhususkan untuk pengunjung diatas usia 18 tahun.  Menurutnya tiket masuk yang dijual sudah termasuk tes rapid antigen untuk masing-masing pengunjung. Selain itu, juga berlaku untuk para staff Hill House tanpa terkecuali.

“Kendati sudah melakukan tes antigen, para pengunjung  juga tetap dicek suhu tubuhnya dan wajib cuci tangan sebelum memasuki area Hill House,” tegasnya.

Itu, tegas dia, reservasi sangat disarankan mengingat kapasitas pengunjung dibatasi hanya 50% dari kapasitas tempat biasanya.

Maka dari itu, acara ini agar dapat menjadi contoh dengan penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 yang pertama di Kota Batu.

“Acara ini juga akan menjadi agenda rutin Hill House setiap bulan kedepannya dengan bintang tamu lainnya yang semakin menarik,” tuturnya.  (Gus) 

Baca Juga:

  • LKPH UMM Resmi Tandatangani Kontrak Bantuan Hukum 2025, Siap Wujudkan Akses Keadilan
  • UIBU Gelar Riyoyoan Bersama Insan Media dan Organisasi Pers Malang Raya
  • Gelar Konferensi Pers, Persada Hospital Malang Akui Belum Komunikasi dengan Korban Pasien Oknum Dokter Cabul
  • Hadiri Halalbihalal Grib Jaya, Wali Kota Batu Sebut Grib Jaya Bagian Penting Tak Terpisahkan Dalam Proses Pembangunan
  • Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang, Ngaku Hanya Jalankan Standar Pemeriksaan
  • Korban Dugaan Pelecehan Seksual Oknum Dokter di Malang Resmi Lapor Polisi
  • Menteri Imipas Agus Andrianto Tinjau Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan
  • LKPJ Disetujui Dewan, Wali Kota Malang Siap Tancap Gas Bangun Pasar Gadang dan Blimbing
  • Hadiri Peluncuran SP2D Online melalui SIPD RI di Jakarta, Begini Kata Wali Kota Batu 
  • PSDKP Surabaya ‘Rahasiakan’ Hasil Pemeriksaan PT SMIP
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.