Amithya Ratnanggani Sirraduhita, Siap Pimpin DPRD Kota Malang 2024-2029

Amithya Ratnanggani Sirraduhita. (ist)
Amithya Ratnanggani Sirraduhita. (ist)

MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Amithya Ratnanggani Sirraduhita, Siap Pimpin DPRD Kota Malang 2024-2029. Namun, Amithya
juga mengungkapkan perasaannya menjelang pelantikan dan pengambilan sumpah sebagai Ketua DPRD Kota Malang definitif. Perempuan yang akrab disapa Mia ini, mengaku bahwa hal yang paling dominan di perasaannya adalah rasa tanggung jawab besar dalam memimpin anggota DPRD dari berbagai fraksi.

“Perasaannya macam-macam. Tetapi yang paling dominan adalah rasa tanggung jawab yang membuat saya deg-degan. Saya harus mengoordinasikan 44 teman-teman dengan fraksi yang berbeda-beda,” kata Mia, Senin (07/10/2024).

Meskipun sebelumnya pernah menjalankan tugas serupa di tingkat komisi, Mia mengakui bahwa skala yang akan dilakukan ini jauh lebih besar. Sehingga, dalam hal ini menurutnya membutuhkan lebih banyak pembelajaran

“Tidak mungkin saya langsung mahir dan tentunya pasti butuh proses. Yang membuat saya gugup adalah karena ini melibatkan lebih banyak orang. Lebih banyak aspirasi dan tantangan untuk menjaga keseimbangan dalam bekerja bersama,” tambahnya.
Mengenai persiapan khusus yang dilakukan, Mia menekankan pentingnya kesiapan mental.

“Mental harus lebih kuat dan saya harus tetap menjaga form dan koridor yang benar, baik untuk diri saya sendiri maupun teman-teman di dewan,” ujarnya.

Hingga saat ini, Amithya mengaku masih menunggu proses pengesahan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur, sebelum pelantikannya secara resmi dilakukan. Setelah itu, Mia baru bisa menjalankan tugasnya sebagai Ketua DPRD Kota Malang. (**)