Cawapres Sandiaga Uno Janji Selesaikan Kesulitan Rakyat

Cawapres Sandiaga Uno saat berkunjung di Kota Batu
Cawapres Sandiaga Uno saat berkunjung di Kota Batu

BATU (SurabayaPost.id) – Cawapres Sandiaga Uno menerima banyak keluhan saat berkunjung ke Kota Wisata Batu (KWB), Sabtu (24/11/2018). Keluhan itu diterima dari berbagai masyarakat.

Itu mulai dari petani, pedagang, sopir angkot dan lain sebagainya yang ada di KWB. Mereka berkeluh kesah terkait kondisi ekonominya yang kian sulit selama ini.

Seperti yang disampaikan Ainun Chamnah. Menurutnya selama ini banyak aspirasi berupa keluhan masyarakat. Termasuk keluhan dari paguyuban sopir angkot yang ada di Kota Batu.

“Para sopir banyak yang meninggalkan armadanya, karena pendapatan mereka turun drastis. Itu menjadi salah satu bukti ekonomi kita makin terasa sulit,” kata Ainum Chamnah .

Cawapres Sandiaga Uno berjanji akan memberikan solusi terbaik bagi semua masyatakat. Termasuk sopir -sopir angkot dan para petani di Kota Batu.

“Ya, dalam hal ini kalau kita boleh bercermin di Jakarta dan Kota – Kota besar lainnya, sebenarnya masalah transportasi bisa diselesaikan dengan baik. Peran serta pemerintah dan dinas terkait haruslah lebih sinkron, artinya bisa memberikan jalan terbaik serta solusi yang dibutuhkan armada transportasi di Kota Batu,” sarannya.

Sedangkan terkait para petani yang kesulitan menggunakan pupuk organik, menurut Sandiaga Uno, karena faktor penyedia pupuk Organik sulit di Kota Batu. Menurut dia, kalau penyedia di pasaran sulit maka sebaiknya segera membentuk dan bekerjasama dengan pelaku industri yang lain. Agar kesulitan yang dikeluhkan para petani segera terurai.

Namun, lanjut dia, semua itu tidak lepas dengan peranan Pemerintah lewat dinas terkait sekaligus peranan dari Wakil Rakyat, DPRD Kota Batu. “Ya menurut saya pemerintah harus hadir untuk menyelesaikan persoalan rakyat itu,” timpalnya. (Agus Susanto)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.