Demi Mempercepat, PPK Lowokwaru Tambah Ruangan Penghitungan

Suasana penghitungan suara Pemilu 2019 di PPK Lowokwaru, Kota Malang, Jatim

MALANG  (SurabayaPost.id) – Panitia Pemilu Kecamatan (PPK) Lowokwaru, Kota Malang menambah ruangan penghitungan. Penambahan tersebut dimaksudkan untuk mempercepat proses penghitungan suara baik Pilpres maupun Pileg 2019.

Penambahan fasilitas ruangan tersebut diakui Camat Lowokwaru, H Imam Badar, Selasa (23/4/2019). Menurut dia penambahan tersebut sesuai permintaan dari Ketua PPK Lowokwaru, Farid Syarifuddin Zuhri.

“Kami hanya menyediakan fasilitas. Itu sesuai permintaan dari PPK yang disetujui aparat keamanan. Karena memang ada ruangan yang kosong, ya kami sediakan tambahan ruangan penghitungan lagi,” kata Camat yang akrab disapa Abi ini.

Camat Lowokwaru, H  Imam Badar (tiga dari kanan) pose bersama Kapolsek Lowokwaru, Kompol Pujiyono (tiga dari kiri) dan Ketua PPK, Farid Syaifudin Zuhri disela pemantauan rekapitukasi suara.

Dijelaskan dia bila sebelumnya hanya ada tiga ruangan untuk penghitungan suara. Setelah ditambah satu, kata Abi, menjadi empat ruangan penghitungan.

Hal itu diamini  Ketua PPK Kecamatan  Lowokwaru, Farid Syaifudin Zuhri.  Dia menjelaskan bahwa penambahan ruangan penghitungan suara itu untuk mempercepat.  

“Harapannya agar petugas penghitung suara bisa pulang tidak terlalu malam. Sehingga mereka bisa cepat istirahat. Lalu besok paginya bisa bekerja lagi dengan kondisi yang fresh,” jelas dia.

Menurut Farid, hingga kini penghitungan  baru empat kelurahan yang selesai dari 12 kelurahan di Lowokwaru. “Untuk sementara, hasil hitungan Pilpres yang unggul masih 01,” kata dia.

Dia berharap pelaksanaan penghitungan suara itu  bisa berjalan lancar, tertib dan aman. “Sehingga, Minggu (28/4/2019) semuanya sudah selesai,” tandasnya.

Sementara itu, Kapolsek Lowokwaru Kompol Pujiyono menjelaskan  bila pengamanan berlangsung selama 24 jam. Menurut dia, ada dua shift pengamanan.

“Tiap shift ada 17 personel. Mereka terdiri dari TNI, Polri, Linmas dan Satpol PP,” jelas dia.

Karena itu dia juga berharap pelaksanaan penghitungan suara Pemilu di Lowokwaru berjalan dengan baik,  tertib, aman dan lancar. Sehingga, kondisi wilayah tetap kondusif. (lil)

Baca Juga:

  • Jatim Park Group Luncurkan Liburan ‘Keliru’ Bertabur Hadiah
  • PT ACA Santuni Anak Yatim Piatu se – Malang Raya
  • Menjadi Penulis Internasional Melalui Authorpreneurship Ala Donny Susilo
  • Kampung Wirausaha Nusantara Dilaunching
  • Kota Malang Catat Inflasi Bulanan Terendah se-Jatim, Wali Kota Sutiaji : Nyatakan Kesiapan Seluruh Jajarannya Untuk Terus Mengawal Inflasi
  • Kota Malang Raih Predikat Terbaik Ketiga Penghargaan Pembangunan Daerah 2022
  • Pengendalian Inflasi Menjadi Prioritas Kota Malang Dalam P-APBD 2022
  • Karnaval Kota Malang, Pestanya Budaya Nusantara
  • Kolaborasi Hantarkan Pasar Kasin, Kota Malang Raih Predikat Pasar Berstandar Nasional
  • Kabar Baik, Kota Malang Kembali Raih Predikat Kota Ramah Anak. Walikota Sutiaji : Sarana Untuk Kenyamanan Anak – Anak Terus Ditingkatkan
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.