
Dirinya juga menekankan pentingnya semangat gotong royong dalam pelaksanaan pembangunan. Ia yakin bahwa kemajuan Kota Malang hanya bisa dicapai melalui kebersamaan.
“Selaras tema satu hati mengukir prestasi bahwa kemajuan gak bisa dicapai sendiri harus berselaras dalam satu langkah dan tujuan yang sama dalam mengukir prestasi,” ujarnya.
Ia pun mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif dalam pembangunan agar hasilnya dapat dirasakan secara merata.
“Saya berharap semangat kebersamaan dan kekompakan dapat mengiringi langkah kami dalam menjalankan amanah memimpin Kota Malang,” pungkasnya. (lil).