Jaksa Masuk Sekolah

Para jaksa saat di sekolah

MALANG (SurabayaPost.id) – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Malang, membuat program jaksa masuk sekolah. Program yang dilaksanakan secara daring, mengusung tema Perlindungan Anak di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 23 Kota Malang, Kamis (24/02/2022)

Kasi Intel Kejari Kota Malang, Eko Budisusanto mengatakan program perlindungan anak sebagai upaya melindungi hak-hak yang layak diperoleh.

“Perlindungan anak harus dilandaskan pada harkat martabat kemanusiaan. Setiap anak harus bebas dari kekerasan dan diskriminasi,” kata Eko Budisusanto.

Dirinya menambahkan, program Jaksa Masuk Sekolah itu mengedepankan isu perlindungan anak. Hal ini dikarenakan maraknya kasus hukum yang melibatkan anak, seperti kekerasan seksual terhadap anak, penculikan anak, cyber bullying terhadap anak dan berbagai kasus lain yang tengah ramai di masyarakat.

“Kejaksaan Negeri Kota Malang berkomitmen bahwa dengan membangun kesadaran hukum mengenai perlindungan anak mampu meminimalisir berbagai kasus hukum yang berkaitan dengan anak,”ujarnya.

Mantan Kasi Pidum Kejari Tanjung Perak Surabaya itu, mengapresiasi para siswa-siswa SMP N 23 Kota Malang yang aktif mengajukan pertanyaan seputar seluk beluk tugas dan fungsi instansi penegak hukum kejaksaan dan mengenai potensi adanya kasus bullying yang terjadi di lingkungan sekolah maupun di masyarakat

Selain menyampaikan materi terkait dengan perlindungan anak, peserta Jaksa Masuk Sekolah juga diberikan materi terkait dengan kesadaran hukum.“Anak Hebat Sadar Hukum : Kenali Hukum Jauhi Hukuman” yang disampaikan kepada anak-anak usia sekolah, antara lain selektif  memilih pergaulan, fokus pada hal positif dengan membangun pertemanan serta memilih kegiatan maupun hobi positif, terbuka dengan seluruh permasalahan yang ada dengan mencari solusi yang bijak dan tepat.

“Diharapkan dengan membangun kesadaran hukum bagi anak usia sekolah mampu mencegah dari berbagai hal negatif yang bersinggungan dengan hukum,” pungkasnya. (lil)

Baca Juga:

  • Menteri Imipas Agus Andrianto Tinjau Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan
  • LKPJ Disetujui Dewan, Wali Kota Malang Siap Tancap Gas Bangun Pasar Gadang dan Blimbing
  • Hadiri Peluncuran SP2D Online melalui SIPD RI di Jakarta, Begini Kata Wali Kota Batu 
  • PSDKP Surabaya ‘Rahasiakan’ Hasil Pemeriksaan PT SMIP
  • Pemkot Malang Mutasi 94 Jabatan ASN, Begini Penjelasan Wali Kota Wahyu Hidayat
  • Seminar Nasional, Soroti RKUHAP Hadirkan Pakar Hukum dari Sejumlah Akademisi
  • Prestasi Gemilang, Kota Malang Raih Tiga Penghargaan, Walikota Wahyu Hidayat: Trantibumlinmas Harus Jadi Semangat Bersama
  • Selesai Bahas LKPJ Wali Kota Tahun 2024, Anggota Komisi A DPRD Kota Malang, H . Rokhmad, S.Sos Apresiasi Kinerja Tim Pansus
  • KPK Soroti Pengelolaan Anggaran Pemkab Sidoarjo, Tiga Celah Korupsi Masih Jadi Masalah Serius
  • Kejari Gresik Dalami Kasus Dugaan Pembangunan Asrama Santri ‘Fiktif’ Senilai Rp400 Juta
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.