Lakukan Yustisi, Rapid Test Reaktif Langsung Sweb Safe House

Tim gabungan saat melakukan operasi yustisi

MALANG (SurabayaPost.id) – Tim gabungan TNI/Polri, Satpol PP yang berjumlah sekitar 200 orang melakukan Operasi Yustisi. Sasarannya  beberapa Caffe wilayah Hukum Polresta Malang Kota, Kamis – Jumat, Sabtu (19 – 20/11/2020) sekitar pukul 21.30 – 01.30 WIB.

Pada kesempatan itu, Tim gabungan melakukan Test Rapid para pengunjung caffe. Hal itu dilakukan sebagai pengendalian dan pencegahan persebaran Covid-19. Salah satu lokasi, di Kaffe Preston. Co Jl. Sudimoro, Kelurahan Mojolangu.

“Kami melakukan operasi Yustisi. Untuk penegakan hukun protokol kesehatan. Bahkan dengan pelaksanaan Rapid rest,” terang AKBP Totok Mulyanto D.,  lS.I.K, Wakapolresta Malang Kota.

Tim gabungan saat melakukan operasi yustisi di caffe

Selain itu, melalui pengeras suara, Kasatpol PP Kota Malang menghimbau agar wajib menerapkan protokol kesehatan Covid secara ketat.

“Utamanya adalah wajib menggunakan masker saat aktivitas, cuci tangan, jaga jarak. Gunakan Hand Zanitaisher saat berada di Caffe,” terang Kasat Pol PP Pemkot Malang, Priadi.

Dalam kesempatan itu, telah terperiksa para pengunjung Caffe Presnton. Co 49 orang dan reaktif 3 orang.

Selanjutnya, tim gabungan bergeser ke cafe Triangle Jl. Sukarno-Hatta, Kelurahan Jatimulyo. Dilakukan pemeriksaan, 46 orang reaktif 2 orang. Kemudian di Loading Resto sebanyak 70 orang diperiksa dan reatif 3 orang.

“Yang reaktif dan pemeriksaan rapid test, langsung di suweb di safe house Jl. Kawi Malang,” terang Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Leonardus Simarmata. 

Ia mengaku, pelaksanaan operasi Yustisi akan terus dilakukan. Bahkan dalam sehari bisa sampai 5 kali. (lil)

Baca Juga:

  • LKPH UMM Resmi Tandatangani Kontrak Bantuan Hukum 2025, Siap Wujudkan Akses Keadilan
  • UIBU Gelar Riyoyoan Bersama Insan Media dan Organisasi Pers Malang Raya
  • Gelar Konferensi Pers, Persada Hospital Malang Akui Belum Komunikasi dengan Korban Pasien Oknum Dokter Cabul
  • Hadiri Halalbihalal Grib Jaya, Wali Kota Batu Sebut Grib Jaya Bagian Penting Tak Terpisahkan Dalam Proses Pembangunan
  • Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang, Ngaku Hanya Jalankan Standar Pemeriksaan
  • Korban Dugaan Pelecehan Seksual Oknum Dokter di Malang Resmi Lapor Polisi
  • Menteri Imipas Agus Andrianto Tinjau Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan
  • LKPJ Disetujui Dewan, Wali Kota Malang Siap Tancap Gas Bangun Pasar Gadang dan Blimbing
  • Hadiri Peluncuran SP2D Online melalui SIPD RI di Jakarta, Begini Kata Wali Kota Batu 
  • PSDKP Surabaya ‘Rahasiakan’ Hasil Pemeriksaan PT SMIP
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.