Lapak Baca hingga Belajar Bahasa Isyarat Jadi Program Utama Ramadan RBC UMM

Lapak Baca hingga Belajar Bahasa Isyarat Jadi Program Utama Ramadan RBC UMM. (Dok. Humas UMM)
Lapak Baca hingga Belajar Bahasa Isyarat Jadi Program Utama Ramadan RBC UMM. (Dok. Humas UMM)

MALANG (SurabayaPost.id) – Menyemarakkan bulan suci Ramadhan, RBC Institute A. Malik Fadjar Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) kembali menggelar Ngabuburead. Agenda ini merupakan ebuah agenda literasi tahunan yang kali ini mengusung tema Ramadhan Inklusif.

Kegiatan utama berupa lapak baca gratis akan hadir selama sepekan penuh, 6-12 Maret 2025 di Alun-Alun Kota Malang. Masyarakat umum dapat langsung bergabung tanpa biaya untuk menikmati beragam koleksi buku dari perpustakaan RBC Institute, Kamis (13/03/2025).

Tak sekadar membaca, Ngabuburead tahun ini menghadirkan berbagai aktivitas menarik yang memperkaya pengalaman Ramadhan bagi semua kalangan. Selain menikmati buku, pengunjung juga bisa mengikuti fun games interaktif dan diskusi kopi bersama barista RBC Smart Coffee, yang akan membahas seni meracik kopi dalam suasana santai menjelang waktu berbuka puasa.

Puncak acara digelar pada 10-12 Maret 2025 dengan kelas bahasa isyarat gratis yang bekerja sama dengan Akar Tuli Malang, salah satu komunitas Tuli terbesar di Kota Malang. Kelas ini terbuka untuk siapa saja yang ingin mengenal dan memahami bahasa isyarat, sebagai langkah kecil dalam menciptakan ruang yang lebih inklusif bagi penyandang disabilitas.

Baca Juga:

  • Kapolri dan Menteri Desa Hadiri Penutupan Tanwir XXXIII IMM di UMM, Begini Pesannya
  • Hadiri Tanwir IMM di UMM, Gubernur Khofifah Sebut Kolaborasi untuk Negeri
  • Buka Tanwir XXXIII IMM di UMM, Menteri Bahlil Dorong Pengembangan Etanol sebagai Energi Alternatif untuk Kemandirian Bangsa
  • Wakil Ketua Dewan Pengawas Danantara di UMM: Danantara Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi