Omzet Bakso D 77 Jutaan Rupiah Perhari, Owner : Ojok Dibanding Bandingke Rasane

Kedai Bakso D77 Kota Batu, selalu dipadati pelanggan
Kedai Bakso D77 Kota Batu, selalu dipadati pelanggan

BATU (SurabayaPost.id) – Besarnya penghasilan seseorang tak bisa dilihat dari sisi usianya. Seperti halnya Yanuar Adhimas Pratama (19) berjualan bakso bakar di Gerai D77 ukuran 5×8 meter persegi terletak di Jalan Diponegoro Kota Batu banjir pengunjung.

Tiga hari buka meraup omzet jutaan rupiah perhari.Hal ini disampaikan Dhimas sapaan akrab pengusaha muda asal Kota Batu ini ketika di kedai bakso D 77, Sabtu (29/10/2022).

“Alhamdulilah, baru 3 hari melakoni jualan bakso per hari raup omzet jutaan rupiah,” kata Dhimas.

Itu, kata dia, bakso jadi pilihan bisnis, menurutnya karena masakan bakso menjadi makanan favorit warga sekitar termasuk wisatawan yang berkunjung ke Kota Wisata Batu.

“Semoga ini menjadi ladang bisnis dengan keuntungan yang menggiurkan terus berlangsung. Alhasil bakso ini berbeda dari bakso yang sudah ada.
Berbagai macam varian bakso halus, kasar, tetelan, mie, dan tahu, ditambah bakso bakar, cukup rogoh kocek Rp 24 ribu dijamin puas,” seru dia.

Olehkarena itu, menurut Dhimas, ketika wisatawan berkunjung ke Kota Wisata Batu, bisa memanjakan keluarga dan teman – temannya di Kedai Bakso D 77, dijamin puas.

“Saya jamin puas “Ojok Dibanding Bandingke Rasane” (jangan dibanding bandingkan rasanya) manjakan kelurgamu, manjakan sahabat dan kerabatmu di Kedai Bakso D 77 Kota Wisata Batu.Harganya cukup terjangkau, kisaran Rp 15 ribu, hingga Rp 24 ribu tergantung selera,” timpal Dhimas.(Gus)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.