Sambut 1 Abad Nahdlatul Ulama, MWC NU Blimbing Kota Malang Gelar Khitanan Massal Gratis

Peserta khitan massal mendapat souvernir dari panitia yang serahkan secara simbolis. (ft.cholil)
Peserta khitan massal mendapat souvernir dari panitia yang serahkan secara simbolis. (ft.cholil)

MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Dalam rangka menyambut peringatan 1 abad Nahdlatul Ulama (NU), Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Kecamatan Blimbing melalui Lembaga Kemaslahatan Keluarga Nahdlatul Ulama, menggelar Khitanan Massal gratis. Kegiatan itu bertempat di lingkungan Mushola Al Ikhlas Jl Teluk Mandar, Kelurahan Arjosari, Kecamatan Blimbing Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (25/12/22).

Sebanyak 55 anak dari wilayah Kecamatan Blimbing dan sekitarnya, sudah bersiap sejak pagi di lokasi acara. Selanjutnya, menunggu giliran untuk menjalani khitanan masal dari para tim medis. Turut serta para keluarga pendamping peserta Khitanan massal. Kegiatan juga dihadiri oleh Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) serta para donatur.

Salah satu peserta khitan massal dalam proses penanganan dokter medis (ft.cholil)
Salah satu peserta khitan massal dalam proses penanganan dokter medis (ft.cholil)

“Ini merupakan rangkaian peringatan menuju satu abad NU. Dengan mengambil tema membangun peradapan, menebar kemanfaatan kepada sesama sesuai dengan Sunnah Rasulluloh SAW. Khitanan masal ini, sebuah bantuan riil untuk masyarakat. Pelaksanaan ini dibantu tim Dokter Galena Rescue dan Offroader Bersatu,” ujar ketua Rois Syuriah MWC NU Blimbing, KH. Syaifudin Zuhri saat ditemui awak media usai membuka secara resmi kegiatan khitanan massal.

Dirinya menjelaskan, dengan khitanan massal secara gratis, tentu sangat membantu masyarakat. Tidak hanya dikhitan, peserta juga diberikan sejumlah souvenir dari panitia. Mulai sarung, baju taqwa, uang saku serta doorprize lainnya.

Panitia pose bersama dengan perwakilan peserta khitan massal. (ist)
Panitia pose bersama dengan perwakilan peserta khitan massal. (ist)

“Pasca dikhitan, tim medis akan melakukan kontrol kepada peserta Khitan Massal. Mengecek kondisi penyembuhan. Dan selanjutnya, keluarga juga harus memberikan pemahaman untuk kesucian anak, setelah dikhitan. Termasuk berkewajiban untuk melaksanakan ibadahnya agar lebih baik lagi,” lanjutnya

Sementara itu, salah satu panitia pelaksana, H. Muhamad Ikhsan menambahkan, selain peserta yang sudah terdaftar sebelumnya, tidak sedikit juga yang langsung datang. Ia mengaku bersyukur, bisa turut berkontribusi dalam kegiatan sosial tersebut.

“Kami bersyukur sekali, pelaksanaan khitanan massal ini berjalan lancar. Tidak lupa kami sampaikan banyak terima kasih atas partisipasi dan dukungan para pihak. Karena telah turut membantu terselenggaranya acara ini,” ujar pria yang akrab dengan sapaan Abah Ikhsan tersebut.

Ketua Rois Syuriah MWC NU Blimbing, KH. Syaifudin Zuhri (empat dari kanan) bersama panitia pelaksana Khitanan Massal (ft.cholil)
Ketua Rois Syuriah MWC NU Blimbing, KH. Syaifudin Zuhri (empat dari kanan) bersama panitia pelaksana Khitanan Massal (ft.cholil)

Dirinya berharap, dengan kegiatan yang didasari keikhlasan, akan semakin meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT, Aamiin,” tutur Abah Ikhsan, pria ramah yang juga sebagai Bendahara MWC NU Blimbing tersebut.

Ditempat yang sama, salah satu tokoh masyarakat yang juga pendukung acara, H. Siswanto mengapresiasi pelaksanaan khitanan massal. Apalagi, para pejabat Kecamatan Blimbing turut memberikan dukungan.

Ketua Rois Syuriah MWC NU Blimbing, KH. Syaifudin Zuhri menerima piagam penghargaan dari salah satu Sponsorship pada pelaksanaan khitanan massal. (ft.cholil)
Ketua Rois Syuriah MWC NU Blimbing, KH. Syaifudin Zuhri menerima piagam penghargaan dari salah satu Sponsorship pada pelaksanaan khitanan massal. (ft.cholil)

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan MWC NU Blimbing. Kami siap mensuport keperluan kegiatan di wilayah Kecamatan Blimbing ini. Termasuk saat pembangunan dan keperluan mushola ini,” terang H Siswanto, owner PT Tri Surya Plastik di Ketindan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Ia berharap kegiatan sosial tersebut berjalan lancar dan memberikan kemanfaatan bagi masyarakat luas. Termasuk pada kegiatan kegiatan selanjutnya.

Selanjutnya, piagam penghargaan langsung diserahkan oleh KH Syaifudin Zuhri kepada H. Siswanto, salah satu donatur dari PT Tri Surya Plastik, Ketindan, Lawang Jawa'Timur. (ft.cholil)
Selanjutnya, piagam penghargaan langsung diserahkan oleh KH Syaifudin Zuhri kepada H. Siswanto, salah satu donatur dari PT Tri Surya Plastik, Ketindan, Lawang Jawa’Timur. (ft.cholil)

Sebagaimana diketahui, dalam kegiatan Khitanan Massal itu, juga dihadiri oleh Kapolsek Blimbing, Kompol Danang Yudanto, Ketua MWC NU Kecamatan Blimbing, Achmad Romdhon S.Pd, para pengurus MWC NU Blimbing serta para orang tua khitanan massal. Selain itu, juga hadir dan mitra kerjasama dan para sponsorship.

Kegiatan ini sepenuhnya didukung Tim Medis dari Galena Rescue dan Offroader Bersatu. Support donatur dari para sponsorship. Diantaranya, PT Abhirama Mandiri, PT Budi Irianti Makmur (TSP Group), Master Closing Group, Global Collectian, PT Tri Surya Plastik Lawang dan juga donatur mandiri lainnya. (Lil)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.