Sambut Hari Bhayangkara ke – 77,  Polres Batu Gandeng RS Hasta Brata Gelar Khitanan Gratis 

Sambut Hari Bhayangkara ke - 77, Polres Batu Gandeng RS Hasta Brata Gelar Khitanan Gratis
Sambut Hari Bhayangkara ke - 77, Polres Batu Gandeng RS Hasta Brata Gelar Khitanan Gratis

BATU (SurabayaPost.id) – Sambut Hari Bhayangkara ke -77,Polres Batu gandeng Rumah Sakit (RS) Hasta Brata gelar “Bhakti Kesehatan Khitan Massal”gratis di RS Hasta Brata Kota Batu,Senin (12/6/2023).

Kerjasama Polres Batu bersama Rumah Sakit Bhayangkara TK.III Hasta Brata Kota Batu yang berlangsung di RS Hasta Brata ini,hadiri Wakapolres Batu Kompol Jeni Al Jauza, Wakarumkit (Wakil Kepala Rumah Sakit) Hasta Brata Batu Kompol Arif Dian, Paurkes (Perwira Urusan Kesehatan) Polres Batu Iptu Hery, beserta personil Urkes (Urusan Kesehatan) Polres Batu dan Karyawan RS Bhayangkara Hasta Brata Batu.

Wakapolres Batu Kompol Jeni Al Jauza menyampaikan tujuan utama gelaran sunatan massal ini, selain menyemarakan HUT Bhayangkara Ke – 77 sekaligus mengadakan kegiatan berbagi kepada sesama yang membutuhkan.

“Sunatan massal ini merupakan kepedulian dan kebersamaan Polri dalam membantu program kesehatan yang ada di seluruh lapisan masyarakat, khususnya wilayah Kota Batu,” kata Jeni sapaan akrab Wakapolres Batu pada saat sambutan, Senin (12/6/2023).

Lebih lanjut,Jeni menjelaskan kegiatan ini,diikuti sebanyak 10 orang peserta khitan massal berasal dari Batu, Kota Malang dan Kabupaten Malang.

Terkait giat ini, Mohammad Nur Soleh salah satu orang tua peserta sunatan massal asal Sekarpuro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang mengapresiasi aksi giat ini.

“Senang, gembira campur haru, anak saya bisa mengikuti sunatan massal yang digagas Polres Batu dan RS Bhayangkara TK.III Hasta Brata,” ungkap Soleh.

Iapun juga mengaku sangat bersyukur terkait giat ini, lantaran anaknya juga ikut peserta khitan massal.

“Luar biasa,dengan pelayanan yang baik dari tim kesehatan, dan juga santunan yang saya terima.Kami juga diberi santunan. Ini sangat
 bermanfaat bagi kami sekeluarga.Polisi banyak berbuat pada masyarakat, mulai dengan bagi – bagi sembako, termasuk giat semacam ini, tentu sangat – sangat meringankan beban masyarakat, terutama masyarakat seperti saya,” timpal dia.(Gus) 

Baca Juga:

  • Antisipasi Macet,Begini Langkah Polres Batu 
  • Polres Batu Rutin Bagikan Takjil Gratis Kepada Para Pengguna Jalan 
  • Diduga Meras Ratusan Juta, Oknum Wartawan dan Aktivis Perempuan-Anak Ditangkap Polres Batu
  • Silaturahmi Polres Batu ke Perhutani BKPH Ngantang Perkuat Menjaga  Kelestarian Hutan  
  • Jelang Ramadhan Polres Batu dan TPID Sidak Pasar 
  • Tanam 62 Batang Ganja di Loteng Rumah, Lulusan Pertanian Diringkus  Polres Batu
  • Satreskrim Polres Batu Bongkar Sindikat Perdagangan Bayi Antar Provinsi
  • Masa Tenang Pilkada 2024, Polres Batu Gelar Apel Skala Besar Cipta Kondisi 
  • Momentum Hari Sumpah Pemuda ke 96,Polres Batu Luncurkan Makan Bergizi Gratis Sasar Siswa SD di Kota Batu 
  • Sambut Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, Polres Batu Patroli Skala Besar 
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.