The Best!!! Atlet Gulat Kontingen Kabupaten Malang Dulang 4 Medali Emas dan 1 Perunggu

Atlet gulat Kabupaten Malang pendulang medali (ist)
Atlet gulat Kabupaten Malang pendulang medali (ist)

LUMAJANG (SurabayaPost.id) – The Best!!! Atlet gulat Kabupaten Malang berhasil membukukan 4 medali emas dan 1 perunggu dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII/2022 Jawa Timur, Minggu (26/06/22).

Atlet bersama Karunia Tira Ridfanti  berhasil medali perunggu saat turun dikelas gaya bebas putri 43 Kilogram.

Sementara itu, medali emas disumbangkan oleh Riski Nur Muhklisah yang bertanding di kelas gaya bebas Putri 46 Kilogram.

Atlet Kabupaten Malang dalam ajang Porprov Jatim VII naik podium dengan kalungan medali emas (ist)
Atlet Kabupaten Malang dalam ajang Porprov Jatim VII naik podium dengan kalungan medali emas (ist)

Medali emas juga diraih oleh atlet Laili Rahmawati R, yang turun dikelas Gaya bebas Putri 50 kilogram.

Riski dan Laili merupakan kakak beradik yang yang berhasil menyumbangkan medali emas untuk Kabupaten Malang.

Dengan raihan medali tersebut menambah pundi-pundi medali untuk kontingen Kabupaten Malang.

Selanjutnya, atlet Kabupaten Malang gulat lainnya Bagas Ferdianto berhasil mendapatkan medali emas setelah mengalahkan Anugrah Bagus Wibawa yang berasal dari Kabupaten Mojokerto yang turun di kelas 60 Kilogram putra.

Disusul, M Reza Alvarizi, yang berhasil mengalahkan atlet dari Madiun Zainal Mustofa di kelas 67 kilogram gaya greco roman.

Atlet gulat Kabupaten Malang pendulang medali (ist)
Atlet gulat Kabupaten Malang pendulang medali (ist)

Dipertandingan hari pertama ini atlet gulat Kabupaten Malang berhasil menorehkan empat medali emas dan satu medali perunggu.

“Alhamdulillah, di hari pertama ini teman-teman sudah sukses meraih 4 emas dan 1 perunggu. Latihan teman-teman sudah maksimal berlatih, Alhamdulillah hasilnya juga maksimal,” tegas salah satu pelatih Gulat yang juga pernah meraih medali emas di PON Papua 2021 lalu.(*)

Baca Juga:

  • Harapan Pulang Bawa Medali Telah Sirna, Tim Sepak Bola Putri Kota Malang “Pasrah dan Berdoa Yang Terbaik Untuk Semuanya”
  • Tim Sepak Bola Putri Kota Malang di Diskualifikasi Oleh Pandis PSSI Jatim Dalam Porprov VII Jatim 2022. Pelatih : Kami Mencoba Banding Tapi Tidak Diterima
  • Walikota Sutiaji Suntik Semangat Tanding Atlit Kota Malang
  • Hasil Sementara, Kontingen Kabupaten Malang Duduki Peringkat III Porprov VII Jatim
  • Hari Ketiga Porprov VII, Kota Malang Raih 3 Emas Enam Perak dan Empat Perunggu.
  • Luar Biasa !!! Baru Pertama Tanding, Atlet Cabor e-Sport Kota Malang Dulang 2 Medali Porprov VII Jatim.
  • Meski Minim Fasilitas, Perbasasi Kota Malang Berharap Raih Medali dalam Porprov Jatim VII
  • Walikota Sutiaji, Berangkatkan Kontingen Porprov VII Kota Malang
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.