Unikama Bakal Mewisuda 439 Mahasiswanya Secara Daring

Wakil Rektor I, Dr Sudi Dul Aji didampingi Ketua Pelaksana Wisuda, Dr Maris Kurniawati dan Kabag Humas Retno Wulandari, M.Sa, Akt, ACPAL, saat konfrensi pers

MALANG (SurabayaPost.id) – Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama), Sabtu 22/5/2021) akan menggelar wisuda. Sebanyak 439 mahasiswa program sarjana dan pascasarjana yang akan diwujudkan secara daring. 

Wakil Rektor I Unikama, Dr Sudi Dul Aji MSi mengaku hal itu, Jumat (21/5/2021).  Menurut dia banyak  mahasiswa yang meraih prestasi luar biasa karena sukses meraih IPK yang bagus. 

Dia sebutkan seperti dari Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Emi Firdayanti dari program studi (Prodi) Pendidikan Guru SD (PGSD) menjadi wisudawan terbaik dengan IPK 3,95. Fakultas Bahasa dan Sastra, Mardhatillah Muhammad dari Prodi Bahasa Inggris menjadi wisudawan terbaik dengan IPK 3,93.

Kemudian, Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Muhammad Bahrul Ulul dari prodi Pendidikan Matematika menjadi wisudawan terbaik dengan IPK 3,89. Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB), Metta Maha Dian dari prodi Manajemen menjadi mahasiswa terbaik dengan nilai IPK 3,86. 

Fakultas Hukum, mahasiswa atas nama Renaldi Disky Rendra Yulianto menjadi mahasiswa terbaik dengan nilai IPK 3,88. Pada Fakultas Peternakan, mahasiswa dari Prodi Peternakan atas nama Mahmud Pradana menjadi mahasiswa terbaik degan IPK 3,81. Dan yang terakhir, pada program Pascasarjana, Fauda Nuria, dari Prodi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (PIPS) menjadi wisudawan terbaik dengan IPK 3,86.

Warek 1 ini pun mengapresiasi capaian para wisudawan terbaik tersebut. Pihaknya berharap, apa yang diraih para wisudawan lulusan terbaik ini bisa menjadi bekal dalam menyongsong masa depan dan bermanfaat untuk karir kedepannya.

“Mading fakultas diambil satu. Tertinggi dari Fakultas Ilmu Pendidikan dengan IPK 3,95. Saya juga berharap, dengan digelarnya wisuda daring iwa para wisudawan bisa mendapatkan ijazah tepat waktu dan bisa segera memanfaatkan kelulusannya untuk berkarir maupun meneruskan pendidikan lebih lanjut,” bebernya.

Ketua Panitia Pelaksana Wisuda Daring Unikama semester ganjil tahun akademik 2020/2021, Dr Maris Kurniawati menjelaskan, meskipun dalam rencana digelarnya wisuda  para mahasiswa lulusan terbaik direncanakan akan diundang secara luring, namun melihat situasi yang masih dalam masa pandemi rencana tersebut diurungkan.

“Untuk lebih menjaga semua, karena keterbatasan mengingat masih pandemi dan beberapa mahasiswa juga berada diluar tidak semua di Malang, maka kampus menghendaki untuk tidak menghadirkan para wisudawan terbaik,” terangnya.

Sementara itu, dalam wisuda daring semester ganjil tahun akademik 2020/2021 yang akan digelar pada Sabtu (22/5/2021), terdapat 439 mahasiswa dari program S1 dan Pascasarjana yang akan diundang. 

Sebanyak 439 peserta wisudawan tersebut berasal dari berbagai Fakultas yang ada di Unikama. Di antaranya Fakultas Ilmu Pendidikan, 

Fakultas Bahasa dan Sastra, Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Fakultas Hukum Fakultas Peternakan dan Program Pascasarjana.  (Lil) 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.