SURABAYA (SurabayaPost.id) – Vivo seri V9 merupakan produk smartphone dari Vivo yang dikenal memiliki banyak peminat. Ada banyak alasan yang menjadikan hp seri V9 banyak diminati, selain dari harga yang dianggap cukup bersaing seri V9 juga dianggap memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni dan bisa diandalkan.
V9 memiliki spesifikasi yang cukup lengkap dengan dibekali beragam fitur yang cukup menarik. Jika Anda berminat untuk memiliki smartphone ini maka bisa mengenali lebih jauh spesifikasi dan fitur menarik yang menjadi andalan dari V9 hingga banyak digemari seperti saat ini. Anda bisa menyimak ulasan seputar spesifikasi dan fitur-fiturnya pada pembahasan di bawah ini.
1. Body
Handphone Vivo V9 memiliki dimensi dengan ukuran 154.8 x 75.1 x 7.9 dalam satuan milimeter. Dengan dimensi tersebut handphone ini memiliki berat sekitar 150 gram. V9 didesain dengan sangat ramping dan tipis sehingga sangat nyaman untuk digenggam dan Anda juga bisa menyimpan handphone ini di dalam saku pada saat tidak digunakan. Dengan berat yang cukup ringan akan membuat handphone ini mudah untuk dibawa ke mana-mana dan tidak memakan tempat yang besar untuk menyimpannya.
2. Layar
Dari seri layar handphone seri V9 dibekali dengan ukuran layar sebesar 6.3 inci. Resolusi yang dihadirkan dengan ukuran layar sebesar 6.3 inci adalah 1080 x 2280 pixel dengan ratio 19:9. Intensitas warna yang dihasilkan pada layar akan sangat tajam dengan didukung oleh adanya layar LCD IPS touchscreen. Anda bisa melihat layar handphone dengan nyaman karena ukuran layarnya yang tidak terlalu kecil tetapi juga tidak terlalu besar. Anda bisa melihat intensitas warna yang dihasilkan terlihat seperti asli.
3. Memori
V9 didukung dengan memori internar sebesar 64 GB dan ukuran RAM sebesar 4 GB. Anda bisa menambahkan memori eksternal jika memori internal yang dihadirkan dirasa tidak cukup untuk menampung data-data Anda. V9 telah dibekali dengan slot memori micro SD dengan kapasitas hingga 256 GB. Penambahan slot memori eksternal ini tentu akan membuat Anda lebih leluasa dalam menyimpan data-data di dalam handphone tanpa perlu takut tidak ada ruang yang tersisa. Anda tetap bisa melakukan penyimpanan data secara aman dan nyaman dengan kapasitas yang besar.
4. Kamera
Kamera adalah salah satu spesifikasi yang menjadi perhatian utama ketika akan membeli sebuah handphone. Handphone V9 ini dilengkapi dengan dua kamera utama dan satu kamera depan. Untuk kamera utama yang terletak di bagian belakang dibekali dengan 16 MP dan 5 MP. Untuk menunjang hasil foto yang berkualitas kamera tersebut juga dilengkapi dengan adanya dual flash yang akan membuat foto menjadi lebih jernih. Untuk membuat hasil foto lebih fokus pada bagian kamera belakang juga dilengkapi dengan adanya HDR dan panorama yang bisa Anda manfaatkan untuk mengambil foto dengan objek yang lebih luas.
Anda juga bisa memanfaatkan kamera belakang tersebut untuk mengambil video dengan resolusi gambar 2160 pixel pada 30 fps dan 1080 pixel pada 30 fps. Pada bagian depan, kamera dari V9 sudah dilengkapi dengan kamera sebesar 24 MP. Anda juga bisa merekam video menggunakan kamera depan dengan resolusi 1080 pada 30 fps. Dari segi kamera V9 didesain untuk memanjakan Anda dalam mengabadikan setiap momen dan keseharian Anda agar lebih sempurna dan berkesan.
5. Jaringan
Berbicara mengenai jaringan, V9 dibekali dengan jaringan wifi, dual band, wifi direct dan hotspot. Jaringan tersebut akan membuat Anda lebih nyaman dan mendapatkan koneksi internet secara lebih cepat. Anda juga bisa berbagi jaringan dengan pengguna yang lain melalui konektivitas hotspot. Anda bisa melakukan sharing data dengan memanfaatkan jaringan bluetooth yang sudah disematkan pada V9. Anda juga akan dimanjakan dengan adanya jaringan GPS yang akan memberikan akurasi wilayah secara detail kepada Anda. GPS yang sudah disematkan pada V9 ini adalah A-GPS, Glonass dan BDS. V9 juga dibekali dengan micro USB 2.0 yang akan membuat Anda lebih mudah berbagi data melalui USB.
6. Baterai
Handphone Vivo seri V9 dibekali dengan baterai lithium tanam dengan daya sebesar 3260 mAh. Anda bisa menggunakan handphone secara lebih lama karena daya baterai yang cukup besar. Baterai lebih tahan lama dan dapat menghemat penggunaan daya. Anda tidak perlu melakukan pengisian daya secara berulang kali dan penggunaan daya baterai tersebut cukup efektif.
7. Fitur
Dari segi fitur V9 dibekali dengan beberapa fitur menarik, seperti adanya fingerprint yang akan membuat handphone menjadi lebih aman dan tidak mudah dibuka oleh orang lain. Hanya Anda yang bisa mengakses handphone Anda sehingga semua data dan privasi yang tersimpan di dalam handphone akan aman. V9 juga dibekali dengan fitur proximity, compass dan accelerometer. Beragam fitur tersebut dapat mendukung sistem kerja handphone agar lebih nyaman pada saat digunakan untuk beraktivitas.
8. Harga
Setelah mengetahui beragam spesifikasi yang disematkan pada V9 tentu Anda penasaran bukan dengan harga yang ditawarkan oleh handphone ini. Untuk bisa memiliki handphone ini Anda hanya perlu menyiapkan budget sekitar 3 jutaa. Dengan budget sekitar 3 jutaan Anda sudah bisa merasakan beragam spesifikasi dan fitur yang terdapat pada V9.
Beberapa Tips yang Bisa Anda Lakukan Untuk Membuat HP Vivo Lebih Tahan Lama
Pada pembahasan sebelumnya telah dibahas mengenai spesifikasi dan fitur unggulan yang ditawarkan oleh handphone Vivo seri V9. Pada pembahasan kali ini Anda akan disajikan mengenai tips yang bisa Anda lakukan untuk membuat handphone Vivo Anda agar lebih tahan lama dan tidak mudah rusak. Anda bisa menyimak pembahasan di bawah ini untuk mengetahui hal-hal apa saja yang harus Anda lakukan untuk merawatnya.
1. Uninstall Aplikasi yang Tidak Digunakan
Aplikasi yang tidak digunakan akan memakan ruang penyimpanan yang ada di handphone Anda. Jika ruang penyimpanan di handphone Anda dipenuhi oleh beragam aplikasi yang jarang digunakan maka akan membuat performa handphone menurun. Performa handphone yang menurun ini tentu akan memberikan dampak yang kurang baik bagi handphone Anda. Untuk membuat performa handphone Anda tetap normal dan tidak mengalami lemot atau lag Anda bisa melakukan uninstall terhadap aplikasi-aplikasi yang tidak Anda gunakan. Pelepasan aplikasi tersebut selain membuat performa handphone tetap stabil juga akan membebaskan ruang penyimpanan sehingga akan lebih besar dan dapat dimanfaatkan untuk menyimpan data-data penting.
2. Tutup Aplikasi
Membuka aplikasi yang tidak digunakan dalam waktu yang bersamaan akan memakan ruang yang ada pada memori handphone. Jika banyak ruang memori yang digunakan maka sistem kerja handphone akan semakin berat karena aplikasi-aplikasi yang Anda jalankan di perangkat Anda akan memakan ruang penyimpanan. Anda bisa menutup aplikasi-aplikasi yang tidak Anda gunakan agar sistem kerja handphone tidak berat. Anda juga bisa melakukan penghapusan cache pada handphone agar tidak ada membuat sistem kerja handphone berat. Anda bisa melakukan pembersihan cache menggunakan aplikasi pembersih.
3. Update Software
Pembaharuan yang terjadi pada handphone Anda tidak selalu mengenai penawaran aplikasi atau tema terbaru. Pembaharuan juga meliputi sistem pengembangan bug pada handphone yang akan berpengaruh terhadap sistem kerja aplikasi dan perangkat lunak yang terdapat di dalam smartphone Anda. Setiap kali ada pembaharuan yang dirilis oleh smartphone Vivo ada baiknya jika Anda segera melakukan pembaharuan agar performa smartphone tetap stabil dan tidak mengalami masalah pada perangkat lunaknya. Pembaharuan pada software smartphone juga dapat mengecilkan risiko kerusakan smartphone, sehingga gawai Anda akan lebih awet dan tahan lama.
4. Gunakan Charger Original
Pengisian daya baterai pada smartphone adalah hal yang penting. Tanpa melakukan pengisian daya baterai, smartphone tidak akan bisa digunakan karena tidak adanya sumber tenaga. Pada saat melakukan pengisian daya Anda harus menggunakan charger yang original atau asli. Charger original atau asli yang diberikan pabrik pada setiap perangkat memiliki kapasitas pengisian yang sudah disesuaikan untuk setiap tipe handphone. Pengisian menggunakan charger yang bukan aslinya akan membuat baterai handphone menjadi lebih cepat mengalami kebocoran karena kapasitas daya pengisian yang berbeda dengan yang dianjurkan. Pastikan selalu bahwa Anda melakukan pengisian daya handphone menggunakan charger dan perangkat yang asli agar baterai dan handphone Anda dapat lebih tahan lama. Baterai yang bertahan lama akan memudahkan Anda dalam menjalankan setiap aktivitas sehari-hari.
5. Gunakan Pelindung Layar Dan Silicon
Memberikan perlindungan pada handphone dari bagian luar adalah hal yang perlu untuk diperhatikan. Anda bisa menggunakan pelindung layar dan silicon untuk melindungi body handphone. Pelindung layar dan silicon akan menghindarkan body handphone dari benturan dan goresan pada saat disimpan di dalam tas. Perlindungan tersebut juga dapat membuat handphone terlindungi dengan baik bahkan saat terjatuh. Risiko kerusakan handphone pada saat terjatuh dapat dicegah dengan memberikan perlindungan pada layar dan body handphone.
6. Lakukan Pengecekan Secara Berkala
Pengecekan sangatlah penting untuk dilakukan. Anda bisa melakukan pengecekan kualitas dan performa handphone dengan mendatangi service center resmi Vivo. Anda juga bisa melakukan pengecekan secara mandiri pada saat membersihkan handphone. Untuk memastikan kualitas dan performa handphone Anda bisa melakukan pengetesan sederhana, seperti kecepatan handphone pada saat membuka aplikasi.
7. Gunakan Software Resmi
Penggunaan software dan aplikasi yang Anda gunakan pada smartphone Anda haruslah yang resmi. Aplikasi dan software yang tidak resmi akan memberikan beberapa dampak yang berbahaya, seperti terkena virus dan risiko pembobolan data pribadi yang tersimpan di dalam smartphone yang Anda gunakan. Anda harus memastikan terlebih dahulu bahwa software dan aplikasi yang akan Anda gunakan sudah benar-benar aman dan resmi demi menjaga keamanan data dan privasi Anda.
Demikian ulasan seputar spesifikasi dan fitur yang ditawarkan oleh handphone Vivo seri V9 dan hal-hal yang harus Anda lakukan jika ingin membuat smartphone yang Anda gunakan berusia lama. Anda bisa menjadikan ulasan ini sebagai bahan pertimbangan dan acuan untuk merawat dan menemukan smartphone yang benar-benar berkualitas dan tahan lama. Selalu pastikan untuk menggunakan produk-produk smartphone yang resmi dan asli agar keamanan data Anda terjamin secara maksimal. (*)
Leave a Reply