GRESIK (SurabayaPost.id) – Tim kesebelasan IKIP Budi Utomo (IBU) optimistis bisa lolos ke final Liga Mahasiswa (Ligama) Piala Menpora di Yogyakarta, September 2019 mendatang. Itu karena dalam final zona timur, tim binaan Rektor Dr Nurcholis Sunuyeko ini yakin mampu melibas Universitas PGRI Adi Buana (Unipa), Jumat (28/6/2019), sore ini.
“Kami punya bekal dua kemenangan. Yakini saat melawan Unesa A dan Unitomo. Makanya, kami optimistis bisa mengalahkan Adi Buana,” kata pelatih tim IBU Malang, Drs Siswantoro MPd, Jumat (28/6/2019).
Diakui dia bila pertemuan IBU versus Unispa ini merupakan final zona timur Liga Mahasiswa Piala Menpora U-21 2019. Dalam catatan mantan pemain Arema dan Persema ini, IBU sudah berhasil membekuk Unesa A 1-0, dan menggilas Unitomo 3-1.
Dijelaskan dia bila kala pertandingan melawan Unitomo, Rabu (27/6/2019) di Gelora Joko Samudro, Gresik, IBU sangat dominan. Bahkan di menit ke-7, gol pertama tercipta lewat M. Heru Wicaksono.
Mahasiswa PJKR 2016 itu memanfaatkan bola mati. Lewat tendangan bebas yang keras, sehingga tak dapat ditepis penjaga gawang Unitomo.
Unggul 1-0 membuat IBU semakin bersemangat. Mereka terus merangsek pertahanan lawan. Hasilnya, di menit 10, kapten IBU, Mayonda Virlo, lewat penalti berhasil menambah skor 2-0. Skor itu bertahan sampai turun minum.
Memasuki babak kedua, tempo permainan semakin meningkat. Unitomo berhasil memperkecil skor lewat tendangan penalti karena pemain belakang IKIP Budi Utomo yang dianggap melakukan handsball oleh wasit di dalam kotak penalti.
Tak ingin Unitomo menyamakan kedudukan, IBU terus menerus membombardir serangannya. Sehingga pada menit ke-60 injury time, lagi-lagi Mayonda Virlo berhasil menjebol gawang lawan.
Pergerakan mahasiswa PJKR 2017 ini sangat spektakuler. Dia mampu menerobos sisi kanan pertahanan Unitomo dan melewati beberapa pemain belakang.
Skor kemenangan 3-1 berhasil dipertahankan IBU sampai peluit panjang dibunyikan wasit. IBU pun melangkah ke final zona timur meladeni Unipa sore ini.
Jika IBU berhasil menggilas Unipa Adi Buana, maka Mayonda Virlo dan kawan-kawan melaju ke final Nasional Liga Mahasiswa Piala Menpora U21 2019 di Yogyakarta, September mendatang.
“Karena itu kamo mohon doanya. Semoga IBU sukses menjadi juara Nasional 2019 di Yogyakarta,” harapnya Siswantoro yang juga asisten pelatih Arema Fc mewakili tim official, Asisten pelatih, Setyo Adhi Prastowo dan manager IBU, Tria Muh Aris.(lil)
Leave a Reply