Dilaporkan ke DKPP, Ketua KPU Tegaskan Tak Langgar Regulasi

Ketua KPU Kabupaten Malang, Anis Suhartini.

MALANG (SurabayaPost.id).- Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malang Anis Suhartini menegaskan tak melanggar regulasi. Makanya, dia menolak tuduhan Malang Jejeg yang menyebut KPU Kabupaten Malang tidak profesional.

“Kami bertindak berdasarkan regulasi. Apa yang kami sampaikan tertuang dalam regulasi yang memang harus kami laksanakan,” ungkap Anis, Rabu (2/9/2020).

Menurut Anis, dirinya bertindak sesuai dengan regulasi lama. Yakni, Peraturan KPU (PKPU) Nomor 3 tahun 2017, PKPU Nomor 5 tahun 2017 dan PKPU Nomor 18 tahun 2019, regulasi itu tentang pencalonan. Sedangkan, PKPU No 6 Tahun 2020 hanya membahas tata cara pelaksanaan verifikasi saat pandemi Covid-19.

“Itu persoalan yang berbeda. PKPU 6 adalah yang terbit terkait tahapan yang dilakukan protokol kesehatan Covid-19. Jadi lebih ke tata cara pelaksanaan tahapan pilkada saat pandemi,” jelasnya.

Apalagi, lanjut Anis, polemik tersebut sebatas hanya perbedaan pendapat, dan dirinya merasa tidak melakukan pengurangan jumlah verifikasi administrasi

“Ini hanya perbedaan persepsi saja. Kami tidak ada pengurangan data apapun. Artinya data yang tersampaikan adalah data yang harus kami cermati,” terangnya.

Bahkan, tambah Anis, dirinya sempat melakukan pencermatan data verifikasi administrasi atas rekomendasi dari Bawaslu Kabupaten Malang, karena Malang Jejeg belum diputuskan bisa apa tidak untuk melaju pada Pilkada Malang yang akan digelar pada tanggal 9 Desember mendatang.

“Kami tidak melakukan pengurangan, yang kami lakukan atas saran dari Bawaslu Kabupaten Malang. Karena ada data yang diduga ganda,” pungkasnya. (lil)

Baca Juga:

  • Revitalisasi Da’wah Politik
  • Coah Dr Fahmi Jawab,Kenapa Banyak Tokoh Hatinya Gampang Menyatu
  • Dihampiri Hidrometeorologi, Puluhan Rumah Warga di Madiun Hancur
  • Keindahan Cinta di Spirit Gilang Gemilang
  • Rocky Gerung : Camp King Sulaiman Asah Pikiran
  • Master MEP : Guru Jangan Terpaku Rutinitas Tak Bernyawa
  • Disiplin Batin Menjadi Kekuatan Bisnismen
  • Warga Gresik Jadi Korban Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang
  • DeDurian Park Ikuti Jelajah Indonesia Gemilang
  • Coach Dr Fahmi Komisaris Utama DeDurian Park
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.