Tiga Hari, Lima Kali Longsor di Kawasan Lebaksari Pujon

Prosesi evaluasi matrial longsor di Kedungrejo, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang

BATU (SurabayaPost.id) – Lagi – lagi longsor kembali menerjang Dusun Ngeprih, Lebaksari Pujon, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jumat (5/2/2021). Longsor itu merupakan  yang kelima kali dalam tiga hari terakhir ini. 

Kapolsek Pujon, AKP Supriyanto, membenarkan kejadian tersebut. “Selama tiga hari berjalan, lima kali terjadi longsor. Dua kali di titik Ngeprih, Lebaksari Pujon. Adapun yang mengalami susulan adalah di Ngeprih dan di Kedungrejo,” katanya.

Itu, kata dia, kondisi yang saat ini cukup ekstrim, karena setiap menjelang sore terjadi hujan yang cukup lebat. Sehingga dimungkinkan terjadi longsor susulan. “Karena kontur wilayah Kecamatan Pujon berbukit,” ungkapnya.

Terutama , ungkap dia, disisi jalan bertebing dan jurang yang menurutnya sangat curam. Dengan begitu, dia khawatir  akan terjadi longsor susulan, seperti halnya selama kejadian tiga hari terakhir ini sampai terjadi korban. 

“Ada satu korban di lokasi di Kedungrejo, ketika melintas tertimbun material longsoran yang mengakibatkan patah kaki,” paparnya.

Dengan peristiwa itu, papar dia, alhamdulillah oleh warga sekitar masyarakat Dusun Tretes menurutnya dapat mengevakuasi hingga ke Dusun Ngeprih.

“Disitu ada mobil ambulance yang terjebak macet. Sehingga di bawah mobil ambulance ke rumah sakit,” ngakunya.

Saat disinggung apakah nantinya potensi bakal ada longsor susulan.Supriyanto mengaku sepanjang nantinya ada hujan yang cukup tinggi. Menurutnya dimungkinkan akan terjadi longsor lagi.

“Karena kondisi kontur tanah yang cukup labil dan posisi kemiringannya sekitar 180 derajat,” ujarnya.

Lantas, ujar dia, saat disinggung terkait antisipasinya kejadian tersebut,nantinya.Ia mengaku langkahnya dari jajaran kepolisian Polres Batu, bilamana terjadi longsoran.

“Maka jalur dari Batu kita tutup, kemudian kami akan koordinasi dengan wilayah Kecamatan Kandangan atau Polsek Kandangan agar dilakukan penutupan. Sehingga masyarakat yang berkendaraan tidak sampai terjebak di lokasi longsoran,”timpalnya. (Gus) 

Baca Juga:

  • Hadiri Peluncuran SP2D Online melalui SIPD RI di Jakarta, Begini Kata Wali Kota Batu 
  • PSDKP Surabaya ‘Rahasiakan’ Hasil Pemeriksaan PT SMIP
  • Pemkot Malang Mutasi 94 Jabatan ASN, Begini Penjelasan Wali Kota Wahyu Hidayat
  • Seminar Nasional, Soroti RKUHAP Hadirkan Pakar Hukum dari Sejumlah Akademisi
  • Prestasi Gemilang, Kota Malang Raih Tiga Penghargaan, Walikota Wahyu Hidayat: Trantibumlinmas Harus Jadi Semangat Bersama
  • Selesai Bahas LKPJ Wali Kota Tahun 2024, Anggota Komisi A DPRD Kota Malang, H . Rokhmad, S.Sos Apresiasi Kinerja Tim Pansus
  • KPK Soroti Pengelolaan Anggaran Pemkab Sidoarjo, Tiga Celah Korupsi Masih Jadi Masalah Serius
  • Kejari Gresik Dalami Kasus Dugaan Pembangunan Asrama Santri ‘Fiktif’ Senilai Rp400 Juta
  • Nikita Mirzani Beri Kesaksian Secara Online di Persidangan Terdakwa Isa Zega
  • Paripurna, DPRD Kota Malang Setujui LKPj Wali Kota TA 2024
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.