LANAL Malang Gelar Serbuan Vaksinasi Covid-19

Vaksinasi massal yang dilaksanakan Lanal Malang

MALANG (SurabayaPost.id)  – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Malang menggelar seruan vaksin Covid-19. Vaksinasi massal yabg digelar di TK Hangtuah Jl. Menari No. 64 Malang, Jumat (16/07/21) itu diberikan pada KBT dan Warga Malang Raya. 

Menurut Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Malang, Kolonel Laut (P/W) Ni Ketut Prabhawati, Serbuan Vaksinasi yang digaungkan Pemerintah itu untuk  mencegah penyebaran virus Covid-19. Sebab, virus mematikan itu semakin tidak terkendali, sehingga perlu pencegahan.  

Makanya Komandan Kolonel Laut (P/W) Ni Ketut Prabhawati, saat meninjau kegiatan serbuan Vaksinasi 300/Hari di TK Hangtua Lanal Malang, dimana kegiatan dilaksanakan dari tanggal 13 s.d 16 Juli 2021 dengan jumlah suntikan vaksin sebanyak 1.121. 

Vaksin sebanyak itu diberikan kepada KBT sebanyak 526, Purnawirawan 84. Sedangkan sisanya 511 warga di Malang Raya. Dia menyampaikan bahwa kegiatan dilaksanakan serentak dan menargetkan peserta Vaksin sebanyak 250 – 300 orang dengan menggunakan jenis Vaksin Sinovac. 

Masyarakat yang hendak mengikuti vaksinasi massal sedang antri.

Selama Vaksinasi dilakukan dengan Prokes ketat. Harapannya agar tidak terjadi kerumunan dan  penumpukan antrian. Sehingga,  kegiatan dilaksanakan dengan mengutamakan protokol kesehatan.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Balai Kesehatan (Ka BK) Lanal Malang, Lettu Laut (K) Weko Prastowo juga menjelaskan bahwa kegiatan yang diselenggarakan oleh TNI Angkatan Laut, Lanal Malang mendapat apresiasi dan dukungan dari  Instansi terkait serta Warga Malang Raya. 

Selain Tim Medis Lanal Malang yang bahu membahu seluruh unsur pendukung bisa  bekerja agar kegiatan terselenggara dengan baik dan bertujuan agar terhindar dari wabah Covid-19 dan kekebalan imunitas meningkat, Vaksinasi menjadi pilihan saat ini dalam langkah memutus mata rantai Covid-19 ungkapnya.

Hadir dalam kegiatan,  Danlanal Malang  beserta Perwira Staf, Babinsa dan Babinkamtibmas serta warga Malang Raya kegiatan dilaksanakan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan. (Lil)

Baca Juga:

  • Tiga Aksi, Satu Misi : PT Telkom Menggandeng BMM Wujudkan Pesisir dan Ekonomi Berdaya Di Labuan Bajo
  • Tabir Mulai Tersingkap, Dua Bukti Bertolak Belakang, Hibah Plat Merah Ratusan Juta Diduga Jadi Bancakan
  • H. Rendra Masdrajad Safaat Kunjungi Rumah Keluarga Korban Insiden Jatim Park 1, Soroti Pentingnya Keselamatan Wahana Wisata
  • Oknum Pengacara Terduga Pelaku Penganiayaan Kakek di Malang, Dikabarkan Sebagai Tersangka
  • Kartinian Nang Kayutangan, Ketua DPRD Kota Malang Sebut Event Pionir Agenda Pelestarian Budaya Lokal
  • LKPH UMM Resmi Tandatangani Kontrak Bantuan Hukum 2025, Siap Wujudkan Akses Keadilan
  • UIBU Gelar Riyoyoan Bersama Insan Media dan Organisasi Pers Malang Raya
  • Gelar Konferensi Pers, Persada Hospital Malang Akui Belum Komunikasi dengan Korban Pasien Oknum Dokter Cabul
  • Hadiri Halalbihalal Grib Jaya, Wali Kota Batu Sebut Grib Jaya Bagian Penting Tak Terpisahkan Dalam Proses Pembangunan
  • Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang, Ngaku Hanya Jalankan Standar Pemeriksaan
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.