MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang, terus berupaya meningkatkan partisipasi pemilih dalam Pilkada. Khususnya, pemilih pemula dari kalangan muda. Karena itu, beragam kegiatan sosialisasi dilakukan guna memberikan pemahaman pentingnya suara dalam pemilihan.
Fitria Yuliani, anggota komisioner KPU Kota Malang menjelaskan, banyak hal yang sudah dilakukan. Terutama pemahaman kepada generasi muda, dengan cara jemput bola. Salah satunya, sosialisasi pilkada damai, Malang Fest 2024 di Malang Creatif Center Senin (25/11/2024) malam.
“Untuk sosialisasi ke pemula, sudah banyak dilakukan. Mulai dari Goes to School, Goes to Campus dan lainya. Dan saat ini, sosialisasi kami lakukan di MCC. Karena tempat ini mudah dijangkau, dikenal di anak anak muda dan mereka sering kumpul kumpul di sini,” terang Fitria di temui di lokasi acara, Senin malam 25 November 2024.
Di Malang Fest 20024, lanjut Fitria menghadirkan sejumlah hiburan dari berbagai komunitas. Ada sholawat, musik gamelan, diskusi, doa bersama, serta sejumlah model tampilan lainya.
Semuanya memberikan hiburan dan sarat dengan pesan. Ajakan mensukseskan pilkada serentak, waktu pemungutan suara yang terus dikampanyekan. Termasuk, ajakan pilkada damai di Kota Malang.
Ratusan pengunjung yang lebih didominasi anak muda, hadir dan memeriahkan acara hajat negara. Isi dan kemasan acara, sengaja divariasi, dan sangat bisa dikonsumsi oleh para muda.
“Banyak komunitas yang kita tampilkan. Kita ingin, pilkada Kota Malang integrasi dan harmoni. Karena itu, jangan lupa tanggal 27 November ambil hal suara dengan mendatangi TPS yang telah ditentukan,’ lanjutnya.
Lebih lanjut ia menejelaskan, gelaran sosialisasi di MCC, sebenarnya sudah teragendakan sejak lama. Namun, karena jadwal acara di KPU cukup padat, baru bisa dilakukan menjelang pencoblosan atau pemungutan suara. (**).