Awali Rangkaian HUT, Perumda Among Tirto Gelar Tasyakuran

Dirut Perumda Tirta Among Tani Kota Batu Eddy Sunaedi

BATU (SurabayaPost.id) – Mengawali peringatan HUT ke-18 yang jatuh pada 29 April 2021,Perumdam Among Tirto Kota Batu menggelar tasyakuran. Acara bertema “Dewasa Bersikap, Sigap Dalam Pelayanan” Itu  dihelat di Kantor PDAM Kota Batu, Senin (5/4/2021). 

Hal itu, dibenarkan  Direktur Perumdam Among Tirto, Kota Batu, Eddy Sunaedi, usai prosesi tasyakuran. Menurut Eddy Sunaedi yang sapaan akrabnya Sokeh, pada 29,April 2021 mendatang, menurutnya PDAM Batu, tepat sudah memasuki selama 18 tahun.

“Tapi kita mulai pada Senin, 5 April 2021 melalui prosesi tasyakuran. Hal itu merupakan rangkaian HUT PDAM ke – 18 . Ada beberapa kegiatan yang dilakukan oleh kawan – kawan PDAM, diantaranya  adalah tasyakuran internal yang sudah kita lakukan,” katanya.

Selanjutnya, kata dia, rangkaian pemberian pemasangan saluran air gratis kepada masyarakat yang kurang mampu. Kemudian, kata dia, memberikan pembebasan denda  atau pemutihan denda bagi pelanggan PDAM Kota Batu.

“Berikutnya rangkain acara pemberian pelanggan teladan yang diberikan kepada PDAM Batu, pada pelanggan teladan. Kriteria sebagai pelanggan teladan sudah dilakukan oleh kawan – kawan, untuk menentukan kriteria tersebut,” ungkapnya.

Dengan begitu, ungkap dia masih ada beberapa kegiatan sosial maupun keagamaan. Hal tersebut, dilakukan sebagaimana bentuk raya syukurnya bersama kepada Allah SWT.

“Dimana tengah memasuki angka ke – 18 tahun PDAM Batu masih diberikan kekuatan, kesabaran serta amanah untuk memberikan pelayanan semaksimal mungkin, kendati belum bisa dikatakan sempurna,” ujarnya.

Disinggung terkait capaiannya selama dirinya menjabat sebagai Dirut PDAM, apa saja yang sudah dilakukan Sokeh mengaku sebagai penerus Dirut yang sebelumnya terkait hal yang sudah baik, tinggal mendorong supaya lebih baik. Sedangkan yang belum, menurutnya sudah diupayakan agar lebih dimaksimalkan.

“Selama lima tahun saya menjabat ada beberapa program dan konsep terbaru, dalam menyesuaikan perubahan zaman. Pertama dalam peningkatan ITE di PDAM Batu. Salah satunya adalah pemberian sebuah kemudahan untuk masyarakat dalam rangka melihat tagihan dan permohonan pemasangan baru,” terangnya.

Selain itu, terang dia, dengan Web yang  punya aplikasi, serta peningkatan kesejahteraan internal pegawai PDAM Batu.

“Termasuk program sapa pelanggan yang intinya mempermudah pelanggan untuk mengakses program – program PDAM yang ada di Kota Batu. Salah satunya adalah permohonan pasang baru dipermudah dengan melalui Web. Selain itu, bisa melihat tagihan untuk bulan – bulan  berikutnya,” paparnya.

Selain itu, papar dia, bisa memberikan laporan kepada PDAM jika terjadi kejadian kebocoran pipa dan air mati di daerah sekitarnya. Itu semua, lanjut dia,untuk  memudahkan pelanggan agar  bisa mengakses langsung ke PDAM melalui aplikasi sapa pelanggan.

“Itu, terobosan – terobosan teknologi yang kami suguhkan untuk pelanggan. Yang berikutnya tentang kemajuan – kemajuan PDAM ,salah satunya peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Kemudian peningkatan jumlah pelanggan,” katanya.

Dan yang terakir, kata dia adalah peningkatan laba PDAM Batu, yang menurutnya dengan peningkatan laba tersebut.

“Otomatis termasuk dengan meningkatnya pula pelanggan PDAM Batu. Dan PAD Kota Batu,akan meningkat juga,” timpalnya.  ( Gus) 

Baca Juga:

  • LKPH UMM Resmi Tandatangani Kontrak Bantuan Hukum 2025, Siap Wujudkan Akses Keadilan
  • UIBU Gelar Riyoyoan Bersama Insan Media dan Organisasi Pers Malang Raya
  • Gelar Konferensi Pers, Persada Hospital Malang Akui Belum Komunikasi dengan Korban Pasien Oknum Dokter Cabul
  • Hadiri Halalbihalal Grib Jaya, Wali Kota Batu Sebut Grib Jaya Bagian Penting Tak Terpisahkan Dalam Proses Pembangunan
  • Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang, Ngaku Hanya Jalankan Standar Pemeriksaan
  • Korban Dugaan Pelecehan Seksual Oknum Dokter di Malang Resmi Lapor Polisi
  • Menteri Imipas Agus Andrianto Tinjau Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan
  • LKPJ Disetujui Dewan, Wali Kota Malang Siap Tancap Gas Bangun Pasar Gadang dan Blimbing
  • Hadiri Peluncuran SP2D Online melalui SIPD RI di Jakarta, Begini Kata Wali Kota Batu 
  • PSDKP Surabaya ‘Rahasiakan’ Hasil Pemeriksaan PT SMIP
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.