Bhabinkamtibmas Tanjungrejo Bangun Kebersamaan Lewat Tiang Listrik

Aipda Abdillah, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjungrejo kala memantau Kawasan Social Distancing di wilayah RW 2 Kelurahan Tanjungrejo

MALANG (SurabayaPost.id) – Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Kelurahan Tanjungrejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Aipda Abdillah punya cara unik dalam menentramkan warga. Baik itu yang berkaitan dengan keamanan, ketertiban maupun dalam menangkal wabah virus Corona 2019 (Covid-19).

Cara unik yang dilakukan anggota dari Polsek Sukun, Polresta Malang Kota itu karena menggunakan media tiang listrik. “Lewat tiang listrik itu kami coba membangun kebersamaan warga,” kata dia.

Dijelaskan dia bahwa ketentraman dan ketertiban masyarakat itu tak bisa dilakukan perorangan atau kelompok. Namun, tegas dia, hanya bisa dilakukan secara bersama-sama.

Abdillah, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjungrejo kala sosialisasi keamanan serta memantau pemasangan Portal di wilayah RW 5 berbatasan dengan RT 11 RW 4, Kelurahan Tanjungrejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Makanya, dia membangun kebersamaan antar sesama warga. Itu karena, kata dia, Kelurahan Tanjungrejo terdiri dari 13 RW yang terbagi di 138 RT.

Menurut dia, penduduknya sangat padat. Baik itu warga asli maupun yang kos. Mereka tinggal di pemukiman yang padat dan banyak gang kecil.

Kondisi semacam itu menurut Abdillah yang sudah berusia 43 tahun ini sangat rawan kriminal. Sebab, warga masih banyak yang menaruh sepeda motor di pinggir jalan tanpa pengamanan.

Untuk mengamankan wilayah dari kriminalitas, kata dia, tidak cukup hanya melakukan keliling kampung setiap hari. Menurut dia harus ada cara yang efektif dan efisien.

“Makanya, kami bangun kebersamaan warga lewat tiang listrik. Kalau ada tindak kriminal, warga tinggal memukul tiang listrik. Warga lainnya ikut, sehingga saut-sautan. Portal gang-gang yang ada langsung ditutup,” kata dia.

Aipda Abdillah, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjungrejo kala sosialisasi keamanan di wilayah RW 3 Kelurahan Tanjungrejo

Jika hal tersebut dilakukan, dia optimistis Kelurahan Tanjungrejo bakal aman dari tindakan kriminalitas. Untuk itu, dia setiap hari rutin keliling kampung di wilayah Tanjungrejo.

Hampir setiap hari dia pulang pukul 01.00 – 2.00 dini hari. Pada hari libur, Abdillah bisa pulang dari patroli (sambang warga) pulang pukul 03.00 dini hari.

Tujuannya memberikan sosialisasi pada warga terkait Kamtibmas. Sehingga terbangun kebersamaan yang kokoh dan kuat.

“Semua itu kami lakukan untuk membangun kebersamaan warga dalam hal Kamtibmas. Kalau masyarakat rukun, guyub saya yakin kehidupan bakal tenteram,” jelas bapak dari tiga anak ini. (lil)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.