Lakukan Reboisasi, Wali Kota Resmikan Taman Sehat Sumber Brantas 

Wali Kota Batu saat melakukan pengguntingan pita saat meresmikan taman sehat Sumber Brantas 

BATU (SurabayaPost.id) – Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko, meresmikan Taman Sehat Sumber Brantas.  Selain itu juga melakukan reboisasi di wilayah yang terkena bencana angin puting beliung, di Desa Sumber Brantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Senin, (21/1/2020).

Prosesi peresmian taman sehat dan reboisasi serta komitmen bersama menanan pohon dalam mencegah bencana,yang ditandatangani dan pernyataan berkomitmen dengan bersungguh – sungguh untuk melestarikan lingkungan dengan menanam dan merawat pohon, serta tidak merusak dan memotong pohon untuk masa depan anak cucu itu.

Selain dihadiri Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko bersama Wawali Batu Punjul Santoso dan Istrinya Wibi Punjul Santoso, serta Ketua DPRD Batu Asmadi, bersama Wakilnya Heli Suyanto dengan anggota dewan yang lain, sekaligus Kapolres Batu Harviadhi Agung Prathama SIK,MIK yang diwakili Waka Polres Batu Kompol Zein Mawardi, bersama undangan lainnya dan beberapa OPD dilingkup Pemkot Batu.

Warga  foto bersama pada saat mau memulai penanaman bibit pohon

Pada kesempatan itu, Dewanti mengatakan giat menanam pohon yang digagas Dinas Lingkungan Hidup ( DLH) dan Dinas Pertanian serta pihak pihak yang terkait di Kota Batu tersebut.Menurut Dewanti untuk mencegah datangnya bencana.

” Kita bersama Wawali,Komandan Arhanud,dan  Ketua Dewan dan Wakilnya ,serta Forkompimda dan undangan lainnya. Seperti yang direncanakan sebelumnya bersama Pak Wawali, untuk mengantisipasi terjadinya bencana, ternyata kala itu sudah terjadi duluan bencana angin puting beliung, ditahun kemarin,” kata Dewanti.

Mengingat, lanjut Dewanti terkait tanah yang habis diolah, karena sudah ditanami, sehingga ditahun kemarin terjadi adanya bencana besar.

“Itu bencana puting beliung yang besar daripada ditahun yang sebelumnya pernah terjadi.Makanya agar tetap terjaga dan mengantisipasi bencana, ini melalukan gerakan menanam pohon agar terjaga dengan baik,”paparnya. 

Karena papar Dewanti, berbuat baik dengan menanam pohon itu sebagai bentuk amal jariah.Ketika sudah  berbuat dengan menanam pohon, menurutnya pahalanya tetap mengalir, meski orangnya sudah tiada.

“Sumberbrantas yang terletak dipegunnugan yang tinggi, ketika bencana terjadi kala itu, masyarakat yang mengungsi tidak sampai dua hari.Dengan kejadian itu,Pemerintah Kota Batu banyak yang mengapresiasi sangat luar biasa,”ngakunya.

Alasannya, apresiaasi yang dimaksut,karena dalam Pemerintah Kota Batu dalam mengantisiasi menanggulangi bencana,dan warga yang mengungsi kala itu, bisa ditangani dan tidak meminta bantuan kepada siapapun,dan bisa menangani dengan cepat.

Untuk diketahui prosesi tersebut  selain peresmian taman sehat dan reboisasi, juga ada  penandatanganan prasasti yang dibubuhkan Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko.

Sedangkan dari sejumlah 1800 bibit pohon tersebut, juga ditanam didaerah Barongseng Bon 1, Desa Sumber Brantas. Dan penggagasnya giat tersebut, dari DLH dan Dinas Pertanian serta Perhutani dari Das Brantas, Kota Batu. (Gus) 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.