Selain itu Pj. Walikota Iwan juga meminta Bakesbangpol untuk terus memastikan persiapan Pilkada berjalan dengan baik. “Rapat koordinasi akan kita gelar dengan jajaran forkompinda untuk kita buka data. Jadi misalnya, kepolisian memberikan data personil yang akan ditempatkan personil dilokasi-lokasi TPS dan pengamanan terhadap pendistribusian logistik ataupun APK. Kemudian melihat data personil dari KPU atau petugas yang akan ditempatkan di TPS, lokasi TPS harus sudah punya datanya,” Termasuk sambung Pj. Walikota Iwan terkait tempat penyimpanan logistik dan APK, serta berbagai persiapan sarana prasarana jelang Pilkada nanti.
Terakhir, Pj. Walikota Iwan juga mengingatkan untuk memastikan warga yang telah memiliki hak pilih dapat berpartisipasi dalam Pilkada nanti. Pj. Walikota Iwan nantinya akan memastikan hal ini ke Dispendukcapil. “Dispendukcapil, harus ada data terkait dengan potensi masyarakat yang sudah bisa memilih atau wajib memilih. Sudah berusia 17 tahun pada saat memilih harus memiliki KTP. Jangan sampai wajib memilih tetapi dia tidak punya KTP sehingga dia tidak bisa memilih,” bebernya. (**)