Lestarikan Budaya Warga Dusun Turi Desa Turirejo Gelar Sedekah Bumi

Merawat Tradisi Budaya, Rutin Warga Dusun Turi Mengelar Acara Kirab Sedekah Bumi

GRESIK (SurabayaPost.id)–Ludruk Budi Wijaya meriahkan acara Kirab Sedekah Bumi di Dusun Turi Desa Turirejo Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik.

Acara tersebut di gelar di kediaman Kepala Dusun (Kasun) Turi dengan di ikuti seluruh warga dusun sekitar. Sabtu (10/8/2024) siang.

Tradisi sedekah bumi merupakan salah satu upacara pertanian yang dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur masyarakat petani terhadap hasil panen yang diperoleh.

Sedekah bumi menjadi bagian dari upaya masyarakat Jawa dalam merawat alam, menjaga keberlangsungan kehidupan yang harmonis antara alam, manusia dengan Sang Pencipta.

Dalam sambutannya Kepala Desa (Kades) Turirejo Surianto, S.Sos., MM menuturkan,” Dengan di warnai semangat gotong royong dan saling hormat menghormati sesama yang lain, warga Dusun Turi rutin mengelar acara sedekah bumi,”

” Meskipun gagal panen yang kedua tetapi warga Dusun Turi masih tetap menyelenggarakan acara sedekah bumi, dengan menghadirkan Ludruk Budi Wijaya. Berarti warga Dusun Turi ini guyub rukun dan bisa menjalankan apa yang di inginkan oleh masyarakat,” ujar Surianto.

Dengan adanya kegiatan ini, muda mudahan seluruh warga Dusun Turi bisa menjalankan amanah, dapat rejeki yang banyak, di berikan kesehatan jasmani dan rohani, terlebih di jauhkan dari balak dan bahaya.

Disamping itu Surianto juga menyampaikan, ia bersyukur jabatannya di tambah dua tahun, untuk itu Ia juga berharap kepada warga masyarakat agar tidak bosan untuk kerjasama dalam memimpin di desa Turirejo.

” Kami berharap warga tetap semangat dan selalu gotong royong dan membangun desa Turirejo dengan sebaik baiknya,” katanya

Sejauh ini menurut Kades,” Perlu di ketahui Bahwasahnya Dusun Turi sekarang menjadi kotanya Desa Turirejo.

Diakhir sambutannya Kades berharap agar kewajiban dalam membayar pajak bumi dan bangunan (PBB) di harapkan untuk segera di lunasi, supaya kedepannya tidak ada tunggakan. (***)

Baca Juga:

  • Kejari Gresik Periksa Pengurus Ponpes Ushulul Hikmah Al Ibrohimi Soal Dana Hibah Rp400 Juta
  • Murai Avatar Sabet Innova Reborn, SMM Sukses Gelar Piala Kapolri 2025
  • SMM Helat Kicau Mania Piala Kapolri, Berhadiah Rp1,4 M
  • Komisi III DPRD Gresik Beri Atensi Jalan Penghubung Kebomas-Cerme
  • PT Petrokimia Gresik Siapkan Stok Pupuk Subsidi 437 Ribu Ton
  • PFI dan AJI Kecam Kekerasan terhadap Jurnalis oleh Ajudan Kapolri
  • AKD Gresik Bubar, PKDI Pusat Bisa Kendalikan Kades se Indonesia
  • Bersama Himbara, Jiddan Bagikan 15.000 Bingkisan Lebaran
  • Ngalap Berkah Leluhur, Gresik Konsisten Gelar Malam Slawe
  • Teori Prabowonomics Sampai Hari Ini Masih Artifisial