BATU (SurabayaPost.id) – Peringati HUT Lalulintas ke – 66, Rabu (23/9/2021) Polres Batu melalui Satlantas menggelar vaksinasi merdeka di Polres Batu. Kegiatan itu melibatkan masyarakat tuna wisma di tiga wilayah. Yakni, Kota Batu, Kota Malang dan Kabupaten Malang.
Giat tersebut, untuk melakukan percepatan vaksinasi kepada masyarakat, yang notabene Pandemi Covid – 19 di Indonesia belum usai.
Dengan begitu, Polres selain mengkampanyekan 6 M yang saat ini digadang menjadi langkah untuk menangkal penyebaran virus.
Terlebih vaksinasi juga diperlukan untuk menciptakan Herd Immunity agar Covid – 19 bisa ditekan.
Hal tersebut, dibenarkan Kapolres Batu, AKBP I Nyoman Yogi Hermawan ,SIK MSi, Rabu (23/9/2021)
“Jika pelaksanaan vaksinasi massal ini merupakan dalam rangka memperingati HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke 66 yang mana kegiatan ini dilakukan serentak oleh tiga Polres di Malang Raya.Polres Kota Batu, Polres Malang dan Polres Kota Malang,” kata I Nyoman Yogi Hermawan.
Dengan demikian, pemangku wilayah hukum Polres Kota Batu,yang sapaan akrabnya Yogi ini,menyerukan dengan slogannya,
“Membentuk Polantas yang Presisi, Tangguh dan Tumbuh di era Kenormalan Baru,” tegasnya.
Untuk itu, tegas dia, peringatan HUT Lalu lintas ke 66 tahun ini, menurutnya tengah diselenggarakan secara sederhana, dan terpusat, beberapa rangkaian kegiatan yang telah dilakukan.
“Diantaranya kunjungan sosial ke rumah-rumah Purnawirawan Polri, kegiatan Bakti sosial, Vaksinasi bagi Difabel kali ini serta Pengangkatan orang tua asuh bagi 7.044 anak yatim piatu korban Covid-19 di seluruh Jawa Timur,” paparnya.
Kemudian, papar dia, pada pagi ini Satlantas gabungan di tiga wilayah Malang Raya bersama-sama melaksanakan vaksinasi massal kepada masyarakat tunawisma yang tersebar di tiga wilayah Malang Raya.
“Masyarakat tunawisma ini, sekaligus diberikan bingkisan yang telah mengikuti pelaksanaan vaksinasi dalam rangka Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-66,” katanya.
“Hari ini kami menyediakan sejumlah 600 dosis vaksin.Namun jumlah tersebut bisa bertambah karena kita juga telah ready stok jika jumlah masyarakat yang ikut vaksin melebihi kapasitas,” paparnya.
Lantas, papar dia, jika dalam pelaksanaan vaksinasi ini,ia menghimbau kepada masyarakat agar tidak takut untuk ikut vaksin.
“Dimana dengan vaksinasi paling tidak kita bisa memperkuat imunitas kita, dan meminimalisir terpapar Covid-19 khususnya di Malang Raya,” harapnya.
Sementara itu, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko saat menghadiri acara vaksinasi tersebut, menyampaikan ucapan selamat ulang tahun untuk polisi Lalu Lintas ke 66.
“Selamat untuk hari jadi lalu lintas ke 66,terlebih juga terimakasih atas dukungan dan kegiatan vaksinasi bagi tunawisma ini,” katanya.
Yang perlu diketahui, sejumlah warga yang telah mengikuti vaksinasi tersebut, mereka mengaku sangat senang.
Alasannya, para tunawisma yang telah ikut vaksin tengah mendapat bingkisan bantuan sembako dari pihak kepolisian Polres Batu ( Gus)
Leave a Reply