Sandaran PKS dalam Pilkada 2024 Kota Batu Dinanti Kalangan Partai Politik 

Sandaran PKS dalam Pilkada 2024 Kota Batu Dinanti Kalangan Partai Politik 
Sandaran PKS dalam Pilkada 2024 Kota Batu Dinanti Kalangan Partai Politik 

BATU (SurabayaPost.id) – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Batu dalam  Pilkada 2024 Batu, jadi pertanyaan kalangan partai politik bakal bersandar kemana ?

Pertanyaan tersebut mengalir setelah sukses memperoleh 5 kursi dari total 30 kursi DPRD Kota Batu pada Pemilu Serentak 2024.Demikian langkah menuju sandaran PKS yang sangat dinanti – nanti kalangan politik untuk koalisi, belum tentu arahnya bersandar pada partai apa.

Dengan perolehan suara PKS di Kota Batu, banyak kalangan menilai bakal mendongkrak roda mesin politik yang sedang dijalankan oleh sejumlah kandidat Pilkada Kota Batu.Lantaran  keputusan PKS akan menjadi penentu kekuatan partai politik dalam persaingan kandidatnya.

Menariknya lagi,PKS Batu juga dikabarkan tidak akan mengajukan kader terbaiknya dalam Pilkada mendatang.Olehkarena itu, isu-isu liar politik bahwa PKS bakal bersandar ke koalisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra semakin santer.

Menanggapi isu – isu dimaksud, Ketua DPC PKB Kota Batu, Nurochman berharap berharap itu semua tidak hanya sekadar klaim.

“Semoga tidak sekadar klaim. Informasi dari teman-teman PKS di Jakarta yang disampaikan ke kami, Alhamdulillah PKS juga akan berkoalisi dengan kami (PKB- Gerindra),” kata Cak Nur sapaan akrab 
Ketua DPC PKB Kota Batu ini, Jumat (23/8/2024).

Untuk itu,pernyataan Cak Nur ini 
tengah memperkuat spekulasi bahwa koalisi tersebut akan segera terbentuk.Dan ini juga diperkuat dengan pernyataan Ketua DPC Gerindra Kota Batu, Heli Suyanto, merupakan  pasangan Cak Nur dalam Pilkada 2024.

“Potensi bergabungnya PKS dalam koalisi PKB-Gerindra besar.Ketika PKS benar-benar bergabung,maka kekuatan kami akan semakin lengkap dan solid.Dukungan dari PKS akan memperkuat basis massa kami di seluruh kecamatan, mulai dari Bumiaji, Batu,hingga Junrejo,”kata Heli.

Terpisah,Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kota Batu, Ady Sayoga menegaskan pihaknya belum berani berbicara banyak karena belum ada perintah dari pimpinan partai pusat.

“Tunggu info dari DPP ya pekan depan, intinya sebelum ada perintah kami belum berani komentar jauh apakah maju atau berkoalisi dengan partai mana,”timpalnya.(Gus).