MADIUN – Sepasang kekasih warga Kabupaten Magetan, Jawa Timur, yang berboncengan sepeda motor tewas seketika disambar truk, Jumat petang (19/1/2024). Kecelakaan lalu lintas itu terjadi di jalan raya Madiun – Ponorogo, masuk kawasan makam kembar, Desa Slambur, Kecamatan Geger, Madiun, Jawa Timur.
Identitas kedua korban, sesuai tanda pengenal yang ditemukan petugas kepolisian, masing-masing bernama Bagus Juwanto, 20 tahun, warga Desa Malang, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan.
Saat kejadian dia membocengkan kekasihnya bernama Talita, 19 tahun, warga Desa Ngujung, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan. Kedua korban itu berboncengan sepeda motor matic bernopol AE 4444 OS.
Informasi di lokasi kejadian menyebutkan, insiden maut menjelang malam itu berlangsung secara adu muka. Truk yang dikemudikan Haris, 45 tahun, warga Desa Segulung, Kecamatan Dagangan, Madiun, meluncur kencang dari arah Utara (Madiun). Sementara Bagus yang membocengkan kekasihnya bergerak dari arah Selatan (Ponorogo).
Saat kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan itu berada di tempat kejadian, tiba-tiba truk mengalami gangguan pada sistem pengereman. Haris sempat menghindari mobil boks. Namun sial, saat kembali masuk jalur truk yang dikemudikan menghantam sepeda motor kedua korban.
“Informasinya kecelakaan adu muka. Truk yang dari Utara mengalami rem blong. Dalam kondisi panik, truk menghantam motor yang ditumpangi kedua korban,” tutur Puguh, pengguna jalan, kepada jurnalis.
Akibat tabrakan itu, truk terbalik di rerumputan pinggir jalan. Sementara motor yang dikendarai korban dalam kondisi remuk tanpa bentuk.
Sejumlah material pecahan onderdil sepeda motor, bercampur barang-barang milik korban berceceran di areal kejadian.
Jasad salah seorang korban dalam keadaan tertindih di bawah truk. Warga masyarakat setempat berupaya melepaskan jasad korban dari jepitan itu.
Setelah berhasil dievakuasi, kedua jasad korban langsung dilarikan ke kamar jenazah RSUD Dolopo.
“Pengemudi truk saat ini sudah diamankan petugas. Masih dalam pemeriksaan. Beberapa saksi mata juga kami minta keterangan,” kata Ipda Roni Susanto, Kanit Laka Polres Madiun.
Guna penyelidikan lebih lanjut, polisi mengamankan kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan itu.
Arus lalu lintas di lokasi kejadian yang sempat tersendat beberapa saat, sudah kembali lancar. (fin)