
Hal serupa juga berlaku untuk teman-teman influencer yang tergabung dalam Digital Team UMM. Mereka turut membantu menyebarkan publikasi Kampus Putih yang edukatif dan menarik melalui kanal-kanal media sosial yang dimiliki.
“Berkat kerja keras Humas UMM dan dukungan dari para awak media, PIC fakultas, dan digital team, Alhamdulillah Humas UMM tiga tahun berturut-turut meraih penghargaan dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi sebagai Humas Terbaik Nasional,” tegasnya.

Sementara itu, mewakili awak media, Wartawan Tempo Abdi Purnomo menilai bahwa kinerja Humas UMM sangat luar biasa. Mulai dari pembuatan konten di media sosial, publikasi berbagai temuan dan inovasi, serta lainnya. Khususnya dalam menyusun dan megirimkan rilis secara konsisten setiap hari. Baik itu dari aspek kuantitas maupun kualitasnya.
“Bahkan kalau boleh saya bilang, dibandingkan kampus atau institusi lain, UMM jadi kampus yang berada di jajaran atas dalam produksi rilis. Berkat hal ini pula, kami para wartawan juga secara tidak langsung terbantu dengan rilis-rilis yang dikirimkan. Semoga UMM semakin maju dna Humas bisa terus memberikan dampak positif bagi masyarakat,” pungkasnya. (*)