MALANG (surabayapost.id) – Ketua Fraksi PDIP DPRD Provinsi Jawa Timur, Dr Sri Untari MAP melakukan monitoring penanganan Covid 19 di tiga Puskesmas, di Kota Malang, Selasa (14/4/2020). Di antaranya Kantor Kecamatan Lowokwaru Kota Malang.
Pada kesempatan tersebut , Sri Untari yang juga anggota Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur ini terus bersama seluruh komponen masyarakat untuk melawan Covid 19. Makanya, wanita yang juga Ketua Koperasi Setia Budi Wanita (SBW) itu membagikan Alat Pelindung Diri (APD) ke tiga puskesmas di Kecamatan Kedungkandang.
Selain imembagikan APD hijau, dia juga membagikan APD merah. Termasuk juga Hand sanitizer, sarung tangan, dan 1 Sprayer
Menurut Sri Untari, yang dilakukan itu, hanya bagian kecil untuk ikut bersama-sama melawan Covid 19, Tetapi setidaknya langkah itu menjadi pemicu semangat bagi petugas kesehatan sigab dalam menghadapi Covid19.
“Kita harus mensuport, dengan berbagai cara agar petugas kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam menangani Covid 19 ini, tetap bersemangat, “tutur Sri Untari.
Ia lantas menyerukan kepada seluruh masyarakat untuk mematuhi anjuran Pemerintah agar tetap tinggal di rumah. Cara ini bagian dari suport masyarakat dalam mendukung upaya melawan Covid 19.
“Petugas kesehatan telah berjuang, keras untuk memberi pelayanan, dan penanganan kepada pasien. Tugas masyarakat adalah membantu degan cara berdiam diri dirumah, dan berdoa, agar tidak terkena penularan Virus Covid 19,”imbuh Untari.
Secara pribadi, dia menyampaikan penghormatan dan terima kasih kepada para dokter, perawat, dan relawan yang telah bekerja keras untuk mengobati pasien terpapar Covid 19.
“Terima kasih kepada semua pihak, Kota Malang hebat, 8 pasien terpapar Covid 19, sebanyak 7 sudah sembuh. Mari kita berikan doa dan dukungan kepada tenaga medis, yang tidak kenal lelah dalam memberikan pengobatan kepada pasien,”sambungnya.
Selain itu dia juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk, saling bergotong-royong membantu masyarakat yang terdampak. Karena persoalan merebaknya Covid 19 ini, telah memunculkan persoalan sosial. Untuk itu dibutuhkan uluran tangan untuk menyelesaikan persoalan tersebut.
“Mari bersama-sama untuk bahu membahu, membantu saudara-saudara kita yang terkena dampak Covid 19,” pungkas Sri Untari.
Kemudian dia juga mengunjungi Kecamatan Lowokwaru. Makanya Camat dan Lurah di Kecamatan Lowokwaru, juga mendapat sprayer dan hand sprayer serta leaflet sebagai bahan edukasi kepada masyarakat (aii)
Leave a Reply