Lepas Anggota Purna Tugas, Polresta Makota Gelar Wisuda Purna Bhakti

Pelepasan anggota yang purna tugas dilakukan melalui wisuda purna bhakti

MALANG (SurabayaPost.id) – Polresta Malang Kota menggelar acara wisuda purna bhakti Polri, Selasa (7/12/2021). Acara tersebut  dilakukan  untuk melepas anggota Polresta Malang Kota yang memasuki masa purna tugas pada tahun 2021 ini.

 Acara tersebut digelar di Aula Sanika Satyawada Polresta Malang Kota. Tema yang diusung Setia sampai akhir, jiwa ragaku untuk Bhayangkara.

Acara wisuda purna bakti itu diikuti 53 anggota. Itu meliputi perwira 32 personel, Brigadir 14 personel dan 7 personel Asn, dimana 4 personel di antaranya telah meninggal dunia.

Tujuan di selenggarakan acara wisuda purna bhakti adalah sebagai wujud penghargaan tertinggi dari Kepolisian Negara Republik Indonesia dalam hal ini Polresta Malang Kota kepada anggota nya yang telah purna tugas sebagai anggota Polri aktif

Kapolresta. Malang Kota AKBP Budi Hermanto. Elegan anggota yang purna tugas melalui wisuda purna bhakti

Prosesi wisuda purna bhakti dipimpin langsung oleh Kapolresta Malang Kota Akbp Budi Hermanto, S.I.K,MSI. beserta  Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Kota Malang Kota Ibu Enic Budi Hermanto dan wakapolresta Malang Kota Akbp Deny Heryanto, S.I.K,M.Si. beserta Ibu Wakil ketua Bhayangkari Kota Malang Kota Maia Deny Heryanto bagi 53 Peserta wisuda purna bhakti Anggota Polresta Malang Kota tahun 2021 berjalan Khidmat dan lancar.

Dalam sambutannya Kapolresta Malang Kota Akbp Budi Hermanto S.I.K Msi, menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada anggota purna bhakti Polresta Malang Kota tahun 2021 atas segala dedikasi, loyalitas, dan pengorbanan untuk Polresta Malang Kota, 

“Bapak dan Ibu sekalian merupakan bagian dari keluarga besar Polresta Malang Kota dan jangan sungkan – sungkan apabila ada kegiatan yang akan di selenggarakan pasti kami akan mendukung penuh,” kata dia. 

AKBP  Buher melanjutkan “kami juga membuka kesempatan untuk Bapak ibu sekalian yang masih ingin mengabdi di Polresta Malang Kota sebagai staf ahli kita,silahkan yang berminat dapat mendaftarkan diri dan yang terakhir kami mohon saran masukan dan koreksi nya apabila dalam pelaksanaan tugas ada yang kurang tepat,kami dengan senang hati untuk menerima masukan dan koreksi dari bapak ibu sekalian”

Rangkaian acara purna bhakti Anggota Polresta Malang Kota berlanjut pada acara tradisi pelepasan resmi yakni para anggota purna bhakti di lepas dengan acara pedang pora, di lanjutkan dengan ucapan perpisahan dari Anggota Polresta Malang Kota yang berjajar membentuk barisan sebagai wujud penghormatan kepada anggota purna bhakti sambil menaburkan bunga ke arah barisan purna bhakti, acara di tutup dengan prosesi pengantaran meninggalkan Polresta Malang Kota dengan menggunakan becak untuk di antar ke dalam bus. Bapak Kapolresta Malang Kota, Wakapolresta Malang Kota, dan Kabagops Polresta Malang Kota yang mengayuh becak untuk mengantarkan Anggota purna bhakti Anggota Polresta Malang Kota memasuki bus yang meninggalkan Mako Polresta Malang Kota. (Lil) 

Baca Juga:

  • LKPH UMM Resmi Tandatangani Kontrak Bantuan Hukum 2025, Siap Wujudkan Akses Keadilan
  • UIBU Gelar Riyoyoan Bersama Insan Media dan Organisasi Pers Malang Raya
  • Gelar Konferensi Pers, Persada Hospital Malang Akui Belum Komunikasi dengan Korban Pasien Oknum Dokter Cabul
  • Hadiri Halalbihalal Grib Jaya, Wali Kota Batu Sebut Grib Jaya Bagian Penting Tak Terpisahkan Dalam Proses Pembangunan
  • Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang, Ngaku Hanya Jalankan Standar Pemeriksaan
  • Korban Dugaan Pelecehan Seksual Oknum Dokter di Malang Resmi Lapor Polisi
  • Menteri Imipas Agus Andrianto Tinjau Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan
  • LKPJ Disetujui Dewan, Wali Kota Malang Siap Tancap Gas Bangun Pasar Gadang dan Blimbing
  • Hadiri Peluncuran SP2D Online melalui SIPD RI di Jakarta, Begini Kata Wali Kota Batu 
  • PSDKP Surabaya ‘Rahasiakan’ Hasil Pemeriksaan PT SMIP
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.