DPRD Gresik Agendakan PAW Anggota Fraksi PPP

GRESIK (SurabayaPost.id)–Pergantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Gresik dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Gresik Mohammad Yunus karena meninggal segera diagendakan Ketua DPRD Greaik Abdul Qodir. Yang akan menggantikan Ali Mahmudi Sekretaris DPC PPP Gresik. Kepastian ini didapat setelah turunnya Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor 171.437/331/011.2/2022 tentang peresmian pemberhentian anggota DPRD Kabupaten Gresik.

Ketua DPRD Gresik H. M. Abdul Qodir kepada media membenarkan perihal turunkan SK dari Gubernur tersebut.

“Benar, SK terkait pergantian Pak Ali Mahmudi PPP dan Gubernur sudah kita terima hari ini,” ujarnya, Kamis (7/4/2022).

Pria yang akrab disapa Cak Qodir itu menegaskan akan segera melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk menindaklanjutinya.

“Segera kami akan berkordinasi dengan pemda dan pengadilan untuk penjadwalan Hari dan tanggal pelantikan,” jelasnya.

Disinggung perihal kapan pastinya hari pelantikan, Cak Qodir berharap bisa dilaksanakan dalam waktu secepatnya.

“Mudah-mudahan bisa dilaksanakan di bulan ini,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPC PPP Gresik, Gus Khoirul Huda menyampaikan rasa syukurnya atas terbitnya SK dari Gubernur Jawa Timur perihal PAW dari PPP.

“Kami bersyukur karena kekosongan anggota DPRD dari PPP akan segera diisi kembali,” ujarnya.

Pria yang akrab disapa Gus Huda itu berharap dengan pengisian kekosongan ini bisa menambah semangat PPP dalam mengabdi dan menebar manfaat kepada masyarakat.

“Rakyat adalah ladang pengabdian PPP, dengan pengisian kekosongan anggota DPRD ini tentunya semakin menambah semangat kami dalam mengabdi,” pungkasnya penuh optimis. (adv/uki)

Baca Juga:

  • PSDKP Surabaya ‘Rahasiakan’ Hasil Pemeriksaan PT SMIP
  • Pemkot Malang Mutasi 94 Jabatan ASN, Begini Penjelasan Wali Kota Wahyu Hidayat
  • Seminar Nasional, Soroti RKUHAP Hadirkan Pakar Hukum dari Sejumlah Akademisi
  • Prestasi Gemilang, Kota Malang Raih Tiga Penghargaan, Walikota Wahyu Hidayat: Trantibumlinmas Harus Jadi Semangat Bersama
  • Selesai Bahas LKPJ Wali Kota Tahun 2024, Anggota Komisi A DPRD Kota Malang, H . Rokhmad, S.Sos Apresiasi Kinerja Tim Pansus
  • KPK Soroti Pengelolaan Anggaran Pemkab Sidoarjo, Tiga Celah Korupsi Masih Jadi Masalah Serius
  • Kejari Gresik Dalami Kasus Dugaan Pembangunan Asrama Santri ‘Fiktif’ Senilai Rp400 Juta
  • Nikita Mirzani Beri Kesaksian Secara Online di Persidangan Terdakwa Isa Zega
  • Paripurna, DPRD Kota Malang Setujui LKPj Wali Kota TA 2024
  • UIN Malang Sampaikan Pernyataan Sikap dan Berhentikan Mahasiswa Yang Diduga Pelaku Rudapaksa
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.