MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat menyalurkan beasiswa ke ratusan pelajar di Kota Malang, Sabtu (11/05/2024). Sebanyak 602 beasiswa itu, diperuntukkan bagi pelajar tingkat SMA sederajat hingga perguruan tinggi.
Pj Wali Kota Malang, Dr Ir Wahyu Hidayat MM menjelaskan, bantuan ini terus meningkat setiap tahun. Peningkatan tersebut tidak hanya secara jumlah, namun juga nominal yang disalurkan.
“Program ini memang untuk yang membutuhkan, karena ada yang tidak mampu, tapi berkeinginan belajar dan berprestasi. Kita lihat berbagai kriteria, mulai dari mata pencaharian, warga asli dan harapannya ada prestasi lain setelah menerima bantuan,” ujar Wahyu Hidayat, Sabtu (11/05/2024).
Menurutnya, Pemerintahan Kota (Pemkot) Malang melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Baznas Kota Malang. Pada tahun sebelumnya telah menyalurkan sebanyak 311 penerima manfaat.
“Tahun ini meningkat, 292 penerima manfaat bagi Perguruan Tinggi dan 310 penerima manfaat bagi SMA sederajat. Kisaran bantuan Rp440.000 untuk SMA sederajat setiap bulan dan Rp2.000.000 setiap bulan untuk tingkat Perguruan Tinggi,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Setda Kota Malang, Achmad Mabrur menyampaikan, pencairan beasiswa dilakukan secara transfer langsung pada penerima manfaat. Pemkot Malang juga melakukan pemantauan kepada penerima manfaat secara ketat.
“Setiap tiga bulan sekali kita lakukan transfer kepada penerima dan penerima juga menyampaikan laporan penggunaan dana dalam tiga bulan sekali. Pembelian seperti laptop hanya boleh sekali saja dan semua harus dipertanggungjawabkan dengan bukti oleh peneriman manfaat,” ucap Achmad Mabrur.
Sebagaimana diketahui, pada penyerahan bantuan sosial berupa beasiswa, Pj Wali Kota Malang berkeliling dari Kecamatan Blimbing hingga Kecamatan Klojen Kota Malang. Penyerahan secara simbolis Bansos Beasiswa SMA/K Madrasah Aliyah dan Perguruan Tinggi kepada penerima manfaat di dilakukan dibeberapa lokasi. (*)