BATU (SurabayaPost.id ) – Wooo…Bakso de Stadion yang berpusat di sekitar Stadion Brantas, Kota Batu, Jatim membuka cabang baru. Cabang baru yang kelima itu bakal dibuka di Sekolah Budaya Tunggul Wulung, Kota Malang, Rabu (6/2/2019).
Menurut owner Bakso de Stadion, Shella Anggiatika, pembukaan cabang baru tersebut untuk memenuhi permintaan pelanggan. “Terutama di Kota Malang dan sekitarnya,” kata owner Bakso de Stadion yang berdarah Madura itu, Selasa (5/2/2019)
Mengenai menu dari bakso di cabang baru itu diakui Shella Anggiatika bila tak jauh beda dengan di pusat. “Varian menu pilihannya tidak jauh berbeda dari cabang sebelumnya, Bakso de Stadion,” kata cewek berjilbab ini.
Dijelaskan dia bila menu bakso itu penyajiannya dikemas prasmanan. Ada 46 vatrian yang bisa dipilih pembeli. Meski begitu, diakui Shella bila puluhan varian menu itu dilengkapi dengan cwie mie. “Rasanya tentu luar biasa,” papar Sheila bangga.
Selain itu, kata cewek berpapasan cantik ini, saat pembukaan cabang baru ada bonus khusus. Itu berlaku bagi masyarakat sekitar. Mereka beli satu porsi dapat gratis satu porsi.
“Itu berlaku selama dua hari. Yakni mulai Rabu (6/2/2019) sampai Kamis (7/2/2019). Makanya bagi penikmat bakso, jangan sampai ketinggalan datang dan banjiri Warung Bakso de Stadion yang berada di Sekolah Budaya Tunggul Wulung, Jalan Sasando 9, belakang UMM Malang,” pesannya.
Disinggung terkait resep yang digunakan karena baksonya sudah familiar dan selalu dicari penikmat bakso, Shella mengaku pakai resep khusus dan spesial. “Dan yang terpenting, bakso prasmanan dengan puluhan varian ini terbuat dari daging sapi super, fresh, dan tanpa lemak,” jelas dia.
Selain itu, kata Shella, ada varian pamungkas, yaitu bakso beranak dan bakso donat. “ Itu yang pertama kali ada di dunia,” klaim Shela.
Tak kalah pentingnya bagi dia, termasuk menu yang lagi familiar, yakni tahu walik bakar dan siomay bakar. Bahkan ada pula bakso yang di dalamnya terdapat mozarella. “Ketika digigit gurihnya meleleh di mulut luar biasa,” katanya.
Menurut Shella tak hanya itu. Menu bakso selingkuh juga menjadi sasaran pengunjung, karena di dalam bakso permukaannya kasar, sementara di dalamnya halus.
Itu kata dia, memiliki filosofi yang menggambarkan hidup setiap manusia di dunia. Yakni, ada yang kasar dan halus. “Itu yang menarik, terutama di cabang Pulau Garam Madura,” ngakunya.
Karena itu, kata dia, bagi penikmat bakso yang penasaran silahkan kunjungi Bakso de Stadion di cabang terdekat. “Untuk di Kota Malang ada di Sekolah Budaya Tunggul Wulung. Itu buka mulai pukul 10.00-21.00 WIB,” pungkasnya. (gus)
Leave a Reply