Amankan Perayaan Paskah, Polres Batu : Kami Bersinergi Bersama TNI dan Instansi Terkait 

BATU (SurabayaPost.id) – Amankan petayaan paskah tahun 2022,  personel gabungan terdiri dari anggota Polres Batu, TNI, Satpol PP, serta instansi terkait lainnya bahu membahu ikut serta, Minggu, (17/4/2022)

Menurut Kapolres Batu, AKBP I Nyoman Yogi Hermawan bahwa pengamanan perayaan paskah di seluruh gereja yang ada di wilayah hukum Polres Batu sudah dimulai sejak hari Jumat, tepatnya ketika kegiatan Jumat Agung.

“Kami bersinergi bersama dengan TNI dan instansi terkait lainnya untuk memberikan pelayanan  berupa pengamanan perayaan paskah,” kata Yogi sapaan akrab orang nomor satu di jajaran Polres Batu tersebut. 

Itu, kata dia, pengamanan ini sebagai bentuk antisipasi terhadap gangguan Kamtibmas serta untuk pengecekan penerapan protokol kesehatan (prokes) di tempat-tempat ibadah .

“Kami memberikan penjelasan bahwa para personel gabungan diterjunkan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat;” tegasnya.

Lantas, tegas dia, agar masyarakat ataupun para Jemaat yang menyambut pekan suci, Jumat Agung, Sabtu Suci dan Minggu paskah dapat melakukan peribadatannya dengan aman dan nyaman

“Kami pastikan bahwa penerapan Prokes di Gereja – gereja maupun  ditempat-tempat perayaan paskah sudah seusai dengan prosedur kesehatan,” lanjut dia.

“Meski situasi dan kondisi penyebaran Covid-19 di Kota Batu sudah melandai, kami tetap menghimbau kepada masyarakat maupun para Jemaat agar selalu menerapkan Prokes,” mintanya (gus) 

Baca Juga:

  • Hadiri Peluncuran SP2D Online melalui SIPD RI di Jakarta, Begini Kata Wali Kota Batu 
  • PSDKP Surabaya ‘Rahasiakan’ Hasil Pemeriksaan PT SMIP
  • Pemkot Malang Mutasi 94 Jabatan ASN, Begini Penjelasan Wali Kota Wahyu Hidayat
  • Seminar Nasional, Soroti RKUHAP Hadirkan Pakar Hukum dari Sejumlah Akademisi
  • Prestasi Gemilang, Kota Malang Raih Tiga Penghargaan, Walikota Wahyu Hidayat: Trantibumlinmas Harus Jadi Semangat Bersama
  • Selesai Bahas LKPJ Wali Kota Tahun 2024, Anggota Komisi A DPRD Kota Malang, H . Rokhmad, S.Sos Apresiasi Kinerja Tim Pansus
  • KPK Soroti Pengelolaan Anggaran Pemkab Sidoarjo, Tiga Celah Korupsi Masih Jadi Masalah Serius
  • Kejari Gresik Dalami Kasus Dugaan Pembangunan Asrama Santri ‘Fiktif’ Senilai Rp400 Juta
  • Nikita Mirzani Beri Kesaksian Secara Online di Persidangan Terdakwa Isa Zega
  • Paripurna, DPRD Kota Malang Setujui LKPj Wali Kota TA 2024
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.