BATU (SurabayaPost.id)- Sejumlah Tokoh Masyarakat bersama mantan Ketua Presidium Pokja peningkatan Status Kota Batu, desak Pemerintah Pusat segera tetapkan Pj Walikota Batu.
Hal tersebut, disampaikan mantan Ketua Presidium Pokja Peningkatan Status Kota Batu,Andrek Prana, Kamis (29/12/2022).
“Saya baru diundang dan dimintai pendapat soal Pj Walikota Batu. Pemerintah Pusat agar secepatnya menetapkan Pj Walikota Batu,”kata Andrek.
Para tokoh batu,menurut Andrek tengah meminta pendapat soal Pj. Dua tokoh Kota Batu tersebut,Ketua Projo,Tim Sukses Jokowi Kota Batu bersama Wiriadinoto,Ketua HKTI(Himpunan Kerukunan Tani Indonesia) Kota Batu,dan Hari Kadariyanto.
“Beliu -beliunya diskusi soal Pj Walikota Batu.Intinya kita sepakat pusat segera tetapkan Pj Walikota Batu sesegera mungkin,” ujar mantan pimpinan DPRD Kota Batu ini.
Selanjutnya,mantan Jurnalis ini, menyebut mestinya begitu Walikota dan Wawali usai masa baktinya , langsung penetapan Pj Walikota.
Olehkarena itu, menurut mantan Ketua Ikatan Mahasiswa Kota Batu (IMAKOBA)1982.Sesuai Undang – Undang seharusnya Depdagri langsung menetapkan Pj.
“Berdasar diskusi tadi, kami sepakat bersama para tokoh diatas, awal Januari ke Jakarta untuk audensi sekaligus mengajukan surat Kemendagri dan Presiden.
“Ke Presiden RI kita melalui Kepala Sekretariat Kantor Presiden dan Kemendagri Ketua Dirjen Otoda yang menangani soal PJ,” ungkap dia.
Disinggung soal figur Pj yang diharapkan ? Andrek menegaskan yang diperlukan figur yang jujur dan responsif.
“Kita butuh Pj yang tidak punya kepentingan politik, tapi yang tanggap terhadap aspirasi dan keinginan masyarakat Kota Batu.PJ bisa dari manapun terpenting punya dua kreteria,jujur dan responsif,”mintanya..
Merespon keinginan’Wong Batu’ menurut Andrek tokoh-tokoh Kota Batu sudah mengajukan sejumlah nama.
“Tapi keputusan diserahkan pada pusat.Yang penting, tidak punya rapot merah di masyarakat.Siapapun yang ditetapkan kita terima dengan baik. Terpenting lagi, segera ditetapkan Pj, agar segera bisa menata Kota Batu yang lebih baik,”harapnya.
Itu, menurut dia,lantaran masih banyak persoalan yang harus diselesaikan di Kota Batu.
“Antara lain mempersiapkan tenaga honorer menjadi pegawai P 3 K. Mereka perlu dilatih IT dan soal -soal tes masuk P3 K, semua harus disiapkan termasuk penyusunan anggaran, agar tidak banyak menyisakan anggaran.
“Sia-sia jika kerap ada sisa,atau Silpa itu seharusnya bisa dimaksimalkan.
Itulah perlunya segera Pj Walikota Batu.Kalau Plh kan cuman tugas dengan hitungan hari saja,dia tidak punya kewenangan seperti Pj,” timpal Andrek.(Gus)
Leave a Reply