HUT Perip Dihadiri Ketua TP PKK Kota Batu

Ketua TP PKK Kota Batu, Wibi Punjul Santoso

BATU (SurabayaPost.id) – Ketua Tim Penggerak TP PKK Kota Batu Wibi Punjul Santoso, menghadiri HUT ke – 55 Persatuan Istri Purnawirawan (Perip) tahun 2019 Cabang Batu, Sabtu (30/3/2019).

Dalam HUT PERIP ke – 55 itu, selain Ketua TP PKK Wibi Punjul Santoso, hadir juga Kasi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) BNN Kota Batu Edi HK dan Ketua Pepabri Kota Batu Wahono.

Untuk diketahui acara yang dikemas dengan beberapa kegiatan tersebut, selain acara tasyakuran. Lantas menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis, sosialisasi asuransi kesehatan dari Rumah Sakit Baptis (RSB) Batu,serta sosialisasi pencegahan peredaran narkoba oleh BNN Kota Batu.

Dengan begitu, Ketua TP PKK se – Kota Batu, Wibi Punjul Santoso, berpesan agar Perip terus berkembang pesat di Bumi Kota Batu.

“Meningkatkan diri untuk kepentingan sosial demi kemaslahatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.Karena Perip mampu beradaptasi dengan berkembangnya zaman,” puji Istri Wakil Wali Kota Batu, Wibi Punjul Santoso.

Untuk itu, dengan terlihat bangga, Wibi Punjul Santoso, menyampaikan kata,selamat untuk organisasi Perip yang juga tergabung dalam organisasi GOW, sebagai sarana silaturahmi antara istri purnawirawan.

Sementara itu, Kasi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Kota Batu, Edi HK, mengenalkan siswa SMA sebagai satgas anti narkoba di Kecamatan Junrejo,Kota Batu.

“Mereka mengemban amanah dalam bertugas mensosialisasikan kepada siswa SMP dan SD di Wilayah Kecamatan Junrejo.Mengingat peredaran narkoba sudah menjalar sampai ke tingkat RT, maka tugas kita sebagai orang tua agar bisa mengawasi ,” pesannya.

Sembari menegaskan, supaya tidak ada anggota keluarga kita bersama,yang terjerat.Bahkan jangan sampai menjadi pengedar, maupun mengkonsumsi narkoba. (gus)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.