Ketua DPD Partai Nasdem Kota Malang Beri Ucapan Selamat Untuk Prabowo-Gibran

Ketua DPD Partai NasDem Kota Malang Hanan Jalil. (ist)
Ketua DPD Partai NasDem Kota Malang Hanan Jalil. (ist)

MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Ketua DPD Partai NasDem Kota Malang Hanan Jalil memberikan ucapan selamat kepada pasangan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka periode 2024-2029, Minggu (24/03/2024).
Hanan juga menyampaikan kemenangan pasangan Prabowo Gibran di pemilu 2024 berdasarkan hasil rekapitulasi penghitungan suara nasional KPU tanggal 21 Maret 2024 lalu.

Dari hasil perhitungan Prabowo-Gibran memperoleh 96.214.691 suara disusul paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan 40.971.906 suara dan paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md yang meraih 27.040.878 suara,” ucapnya.
Dirinya juga mengajak sekaligus menghimbau agar seluruh kader Nasdem dan masyarakat Kota Malang untuk bersama sama menjaga keamanan ketertiban Kota Malang senantiasa kondusif. “Kontestasi politik sudah usai.

“Mari kita dukung program program kerja Pak Prabowo menuju Indonesia lebih baik , semoga kehadiran Pak Prabowo memimpin Negara Indonesiabermanfaat bagi kita semua Rakyat Indonesia,” ungkap pemilik Batik Tulis Celaket ini.

Sebelumnya, Partai NasDem juga mengumumkan menerima hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sekaligus mengucapkan selamat kepada pasangan presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengumumkan pernyataan sikap itu tidak lama setelah KPU menetapkan hasil Pemilu 2024 di Jakarta, Rabu malam.

“Partai NasDem mengucapkan selamat kepada seluruh partai politik peserta Pemilu 2024, dan ketiga pasangan calon yang telah mengikuti kontestasi pemilihan presiden pada Pemilu 2024. Partai NasDem mengucapkan selamat kepada pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pilpres 2024,” kata Surya Paloh saat jumpa pers di Kantor DPP Partai NasDem, Jakarta, Rabu 20 Maret 2024 lalu.

Meskipun menerima, Surya Paloh menyampaikan partainya tetap mendukung segala upaya mencari keadilan terhadap hasil Pemilu 2024. NasDem juga akan melayangkan gugatan hasil pemilu, termasuk untuk pemilihan anggota legislatif di enam daerah pemilihan (dapil), yaitu tiga dapil di Sumatera, satu dapil di Papua, dan dua dapil di Jawa.

“Partai NasDem mengajak kepada seluruh komponen bangsa untuk senantiasa mengutamakan kepentingan bangsa di atas kepentingan golongan atau kelompok di dalam upaya mencari keadilan pascapemilu,” pintanya. (Lil)

Baca Juga:

  • Jelang Coblosan, Partai NasDem Mantapkan Persiapan Langkah Menangkan Paslon WALI
  • Doakan Pemilu Damai, Santri dan Tim Pemenangan Prabowo – Gibran di Malang, Gelar Sholawat Kebangsaan.
  • Atraksi Terjun Payung Warnai Kampanye Capres Prabowo Subianto di Malang
  • Deklarasi Gerakan Pemenangan Prabowo-Gibran Malang Selatan, Tegaskan Menang Satu Putaran
  • Komitmen Dukung Prabowo – Gibran, Gubuk Relawan Desa Gampingan Pagak Resmi Menggelar Deklarasi
  • Tim Pemenangan Prabowo – Gibran di Kabupaten Malang, Optimis Menang Satu Putaran
  • Cari Empati dan Simpati Dari Allah SWT, Puluhan Bacaleg Partai NasDem Batu Berbagi Ke Ponpes
  • Rekomendasi Hasil Rapat Internal Partai Gerindra :dr Alif-Nur Saidah Sebagai Calon Bupati 2024
  • Bukan Suap, Nur Hudi DPR Fraksi Nasdem Niat Bantu Menyelesaikan Masalah Secara Kekeluargaan
  • Maju Pilwali Surabaya, Ketua Konsultan Pertanahan Arek Suroboyo Gandeng Partai Nasdem