BATU (SurabayaPost.id) – Pertemuan rutin GOW (Gabungan Organisasi Wanita) Kota Batu bersama IAD (Ikatan Adhyaksa Dharmakarini) wilayah Batu di gelar di Aula Rupatama Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Batu Selasa (18/10/2022).
Ketua IAD Daerah Batu Ny. Indah Agus Rujito, SH, dalam sambutannya.
“Sebagai salah satu organisasi wanita yang tergabung didalam GOW Kota Batu, kepada seluruh Organisasi Wanita di Kota Batu untuk dapat bersinergi membantu tumbuh – kembang anak-anak Indonesia khususnya di Kota Batu,” kata Indah Rujito.
Itu, kata dia, untuk mendapatkan pengawasan, perlindungan, sekaligus pendidikan secara maksimal,sehingga masa depan anak-anak dapat terus terjaga untuk meraih masa depan
Sementara Ketua GOW Kota Batu Ny. Aini Zadiem Efisiensi, menyampaikan apresiasinya atas sambutan dan persiapan yang diberikan oleh IAD Daerah Batu.
“Atas terselenggaranya kegiatan pada hari ini, mendukung atas apa yang telah digagas oleh Ketua IAD Daerah Batu,” ungkapnya.
Selanjutnya, berlangsung pada sesi konsultasi hukum oleh Jaksa Fungsional Maharani Indrianingtyas, SH, khususnya terkait dalam masalah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, dan hal-hal yang dapat ditimbulkan terjadinya KDRT Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).( Gus)
Leave a Reply