Ali juga merasa senang dengan kegiatan Mbois Fest ini, karena bisa bertemu dengan semua relawan yang sudah membantunya. Baik dari relawan Pak Mbois atau SAM.
Selain berbincang dengan relawan, Wahyu dan Ali juga menyapa satu per satu relawan yang hadir.
Momen ini dijadikan ajang silaturahmi dan konsolidasi bersama jelang pemungutan suara akhir bulan nanti. Dalam acara ini juga digelar simulasi pencoblosan surat suara yang baik dan benar.
Untuk itu, dia meminta agar seluruh relawan WALI untuk memenangkan WALI dengan signifikan. Hal itu bisa terwujud dengan mengajak masyarakat datang ke TPS 27 November 2024 untuk mencoblos nomor satu.
“Jangan lupa nanti gunakan hati nurani, akal sehat dan pikiran untuk menentukan pemimpin yang baik dan benar,”pungkasnya. (**)