Paripurna, DPRD Kota Malang Setujui LKPj Wali Kota TA 2024

Paripurna, DPRD Kota Malang Setujui LKPj Wali Kota TA 2024, Rabu (16/04/2025).
Paripurna, DPRD Kota Malang Setujui LKPj Wali Kota TA 2024, Rabu (16/04/2025).

MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – DPRD Kota Malang menggelar rapat paripurna dengan agenda Penyampaian Hasil Pembahasan dan Pengambilan Keputusan DPRD terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Wali Kota Malang tahun anggaran 2024. Kegiatan tersebut digelar di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Malang, Rabu (16/04/2025).

Dalam rapat paripurna, Ketua Panitia Khusus (Pansus) LKPj, Danny Agung Prasetyo membacakan 24 poin kepada jajaran eksekutif, diantaranya terkait Persetujuan Bangunan Gedung (PBG), penyelesaian pembangunan Pasar Blimbing dan juga Pasar Induk Gadang.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengatakan bahwa dari berbagai catatan tersebut akan ditindaklanjuti dan dijadikan bahan evaluasi juga untuk tahun 2025 ini.

“Tadi memang ada beberapa catatan penting, dan memang karena ini pertanggungjawaban yang harus kami tindak lanjuti,” ujar Wahyu Hidayat dikutip dari laman resmi Pemerintah Kota Malang.

Wahyu menyontohkan, seperti halnya mengenai Pasar Blimbing dan Gadang, di tahun 2024 kemarin pihaknya memang belum bisa menyelesaikan sepenuhnya. Namun di tahun 2025 ini akan menjadi salah satu program prioritas untuk segera direalisasikan.

Baca Juga:

  • Komisi B DPRD Kota Malang Terima Aduan PHRI Terkait Dampak Kebijakan Efisiensi Pemerintah Pusat
  • Ketua DPRD Amithya Ratnanggani Apresiasi Gelaran Event Madyopuro Mangano
  • DPRD Kota Malang Gelar Rapat Paripurna HUT ke-111, Momentum Teladani Sejarah Tokoh Terdahulu
  • Paripurna HUT ke-111 DPRD Kota Malang: Bukan Sekadar Usia, Tapi Tanggung Jawab
  • DPRD Siap Bahas Catatan Kritis dan Target 2025 Usai LKPJ Wali Kota Malang Diserahkan
  • Anggota DPRD Kota Malang, Ustadz Rokhmad Hadiri Peringati Nuzulul Qur’an dan Open House di SMP Boarding School Qurrota A’yun
  • Komisi C DPRD Kota Malang Gelar Hearing Bersama DLH dan DPUPR-PKP
  • Ketua DPRD Kota Malang Minta Distributor Minyak Goreng Tak Rugikan Masyarakat
  • DPRD Kota Malang Telaah Jawaban Walikota Terkait 4 Ranperda
  • DPRD Kota Malang Pertanyakan Kejelasan Rencana Bisnis BPR Tugu Arta Sebelum Kucuran Dana