Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77, Walikota Sutiaji: Semangat Gotong Royong untuk Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat

Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Balaikota Malang (ist)
Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Balaikota Malang (ist)

MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 resmi digelar di halaman Balaikota Malang, Rabu (17/8/2022) pagi. Walikota Malang, Drs. H. Sutiaji, bertindak selaku inspektur upacara.

Walikota Sutiaji mengingatkan bahwa peringatan kemerdekaan ini menjadi momentum untuk kembali berjuang memulihkan dan membangkitkan berbagai lini kehidupan usai dua tahun terakhir berjuang melawan pandemi COVID-19. Semangat ini sejalan dengan tema kemerdekaan Indonesia tahun 2022; Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat

“Sesuai dengan tema, Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat, agar Indonesia pulih dan kuat. Ini harus menyangga semua. Sehingga dilakukan percepatan-percepatan, karena potensinya Indonesia itu luar biasa. Di tengah isu global, Indonesia bisa bangkit,” ucapnya.

Walikota Sutiaji menyerahkan bendera pusaka kepada anggota Paskibraka (ist)
Walikota Sutiaji menyerahkan bendera pusaka kepada anggota Paskibraka (ist)

Walikota Sutiaji menambahkan, menjadi sejalan dengan pidato Presiden RI, kemarin (16/8/2022), yang menjelaskan bahwa fundamental Indonesia tetap sangat baik di tengah perekonomian dunia yang sedang bergejolak akibat pandemi COVID-19.

“Apa yg disampaikan Pak Presiden kemarin itu, pada sambutan tanggal 16 kemarin menyebutkan bahwa Indonesia saat ini sudah menjadi barometer perekonomian dunia,” terangnya.

Selanjutnya, melalui Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, kata dia, menjadi titik balik untuk meningkatkan nilai-nilai patriotisme dan semangat juang. Salah satunya dengan menggelorakan semangat gotong-royong untuk kembali bangkit dan memulihkan kembali sektor ekonomi.

Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Balaikota Malang (ist)
Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Balaikota Malang (ist)

“Sekali lagi nilai-nilai patriotisme kita kuatkan dengan jalan gotong royong. Ekonomi kita adalah ekonomi kerakyatan. Sehingga akan membawa ketangguhan ekonomi bangsa kita semua. Semangatnya itu,” tuturnya.

Nampak hadir dalam upacara ini, Jajaran Forkopimda Kota Malang, Wakil Walikota Malang, Sofyan Edi Jarwoko, Sekretaris Daerah Kota Malang, Erik Setyo Santoso, Ketua TP PKK Kota Malang, Widayati Sutiaji, Wakil Ketua I TP PKK Kota Malang, Elly Sofyan Edi, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Malang, serta jajaran pejabat sipil dan TNI/POLRI.

Usai upacara bendera di halaman Balaikota Malang, Walikota Sutiaji bersama jajaran mengikuti Upacara Peringatan HUT ke-77 RI di Istana Negara secara virtual di Ruang Sidang Balaikota Malang.

Walikota Sutiaji dan Wakil Walikota Sofyan Edi Jarwoko, pose bersama jajaran Forkopimda Kota Malang usai upacara HUT ke-77 RI (ist)
Walikota Sutiaji dan Wakil Walikota Sofyan Edi Jarwoko, pose bersama jajaran Forkopimda Kota Malang usai upacara HUT ke-77 RI (ist)

Sebagai informasi, pada hari yang sama juga, Walikota Sutiaji secara simbolis menyerahkan remisi kepada warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Lowokwaru Malang dan Lapas Perempuan Kelas IIA Malang. Total 2.723 remisi diberikan saat upacara Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI yang digelar di Lapas Kelas I Lowokwaru Malang.

Remisi ini diberikan sebagai apresiasi dan penghargaan dari Pemerintah RI bagi warga binaan pemasyarakatan yang telah berkomitmen mengikuti program-program pembinaan unit pelaksana teknis pemasyarakatan dengan baik dan terukur. Serta telah memenuhi syarat substantif dan administratif sesuai ketentuan perundang-undangan. (Hms/lil).

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.