PT Kino Indonesia Serahkan Bantuan Buat Warga Terdampak Covid-19

Sekda Erik Setyo Santoso (dua dari kanan) saat menerima secara simbolis bantuan dari PT Kino Indonesia

MALANG (SurabayaPost.id) – PT Kino Indonesia menyerahkan bantuan soal bagi warga yang terdampak Covid-19. Bantuan tersebut diserahkan melalui Pemkot Malang, Selasa (31/8/2021).

Donasi bantuan sosial itu diserahkan langsung oleh Marketing Promotion Executive PT. Kino Indonesia. Tbk, Hafidz Assad  kepada Sekda Erik Setyo Santoso.

Sekda Erik Setyo Santoso mengucapkan terimakasih atas partisipasi PT. Kino Indonesia Tbk.  Sebab, bersinergi dalam memberi bantuan masyarakat Kota Malang yang terdampak pandemi. 

“Apa yang Bapak-bapak sampaikan, nanti pastinya akan kami salurkan kepada warga yang membutuhkan. Dan juga kolaborasi seperti ini tidak berhenti disini, tetapi ada banyak aspek yang nantinya kita bisa saling bergandengan tangan memberikan bentuk perhatian dan kepedulian kepada warga masyarakat Kota Malang yang membutuhkan,” ujar Sekda Erik.

Sementara Marketing Promotion Executive PT. Kino Indonesia. Tbk, Hafidz Assad mengatakan bantuan ini merupakan program bantuan sosial untuk penanganan covid-19. 

“Adapun bantuan yang kami berikan berupa produk minuman Cincau Cap Panda berbagai ukuran, Larutan Cap Kaki 3 berbagai ukuran, Sleek Handwash berbagai ukuran serta Instance Hand Sanitizer Gel berbagai ukuran. Semua produk itu kita sampaikan langsung kepada Pemkot untuk kemudian Pemkot yang mengeksekusi bantuan tersebut,” jelas dia. 

Dengan adanya program CSR dari PT Kino Indonesia ini, diharapkan terus berlanjut dan dapat bahu membahu bersama  pemerintah Kota Malang untuk membantu memberantas Covid-19. 

Mengenai program CSR lain dari PT. Kino Indonesia seperti serbuan vaksin, selanjutnya akan dipertimbangkan agar dapat memaksimalkan dalam pemberantasan Covid-19.

 “Kalau untuk serbuan vaksin nanti kami coba pertimbangkan dengan teman-teman yang ada di pusat juga karena waktu itu pernah mengatakan juga bahwasanya memang program ini harus berlanjut, kolaborasi ini harus berlanjut,” jelas Hafidz Assad, Marketing Promotion Executive PT. Kino Indonesia. Tbk. (Lil) 

Baca Juga:

  • Walikota Wahyu Hidayat Dukung Penuh Program Ketahanan Pangan di Lingkungan Lapas Kelas 1 Malang
  • Vonis Delapan Terdakwa Pabrik Narkoba di Malang, Lolos Dari Hukuman Mati
  • Nuansa Keakraban Warnai Milad ke-23 PKS Kota Malang Dibarengi Halalbihalal
  • Pulihkan Kerugian Negara, Kejari Kota Malang Bersama KPKNL Lakukan Penilaian Objek Sitaan di 22 Lokasi
  • Korban CPMI PT NSP Malang Cari Keadilan, Kekerasan dan Penahanan Ijazah Minta Diusut Tuntas
  • Wali Kota Wahyu Hidayat dan Kalapas Rayakan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61 dan Momen HUT Kota Malang ke-111
  • Ratusan Kiai Kampung Soroti Pembangunan Desa dan Penyempurnaan UU Minerba
  • PT. Bima Gandeng BMM Garap Penanaman 2.500 Bibit Mangrove di Banyuurip Mangrove Center
  • Prestasi Gemilang, UMM Masuk Deretan Kampus Terbaik Asia
  • Hadiri Halalbihalal MWC NU Blimbing, Wali Kota Wahyu Hidayat Tekankan Silaturahmi Sebagai Fondasi Pembangunan
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.