MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Ribuan jamaah Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Falah Kenongo Kelurahan Pandanwangi Kecamatan Blimbing, Jawa Timur, berdoa secara khusus untuk kemenangan Abah Anton-Dimyati Ayatullah (ABADI), Rabu (30/10/2024) malam.
Calon Wali Kota Malang dan calon Wakil Wali Kota Malang pasangan nomor urut 3 ini, hadir ditengah-tengah ribuan jamaah, pada acara Haul ke 6 KH. Abdurrohman Qomari, pendiri Ponpes Darul Falah Kenongo.
Baik Abah Anton maupun Dimyati Ayatullah, begitu tiba di lokasi, langsung disambut tuan rumah untuk menuju panggung kehormatan, bersama dengan para ulama dan habib.
Habib Jamal Bin Toha Baagil, yang memberikan ceramah, menyinggung manfaat besar Abah jika kelak memimpin Kota Malang.
“Saya mendengar dari Abah Anton sendiri jika jadi Wali Kota Malang nanti, majelis ilmu seperti ini, akan mendapat ijin dengan mudah,”tutur Habib Jamal.
Karena itu dia mengajak seluruh jamaah untuk mendoakan Abah Anton, bisa bermanfaat bagi Pesantren dan kehidupan masyarakat Kota Malang.
Secara khusus pihaknya menyampaikan jika pejabat yang baik juga harus rajin mengaji.
“Termasuk wali kota, harus sering datang ke majelis ilmu,”tambahnya.
Pejabat yang baik, menurutnya adalah pejabat datang ke ulama. bukan ulama yang datang ke pejabat.”Jadi pejabat yang harus turun dan datang ke ulama,”tegasnya.
Sementara itu, Abah Anton menyampaikan terima kasih kepada para ulama, kiyai dan habib yang telah secara khusus mendokan dirinya agar bisa mendapat amanah untuk memimpin Kota Malang.
Ia berjanji pesan-pesan bijak yang disampaikan Habib Jamal, akan terus dia pegang pada saat setelah terpilih nanti.