BETUN (SurabayaPost.id)-Anggota Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI- RDTL Yonif Mekanis 741/GN Sektor Barat berkolaborasi dengan masyarakat setempat membangun lapangan futsal bagi orang muda Perbatasan Timor. Tepatnya di Oepoli Kabupaten Kupang, wilayah Indonesia yang berbatasan langsung dengan Distrik Ambeno, wilayah negara Timor Leste.
Komandan Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonif Mekanis 741/GN Mayor Hendra Saputra dalam rilis yang diterima SurabayaPost.id melalui akun WhatsApp-nya, Selasa (02/04/2019), menjelaskan, anggota Satgas Pamtas yang terlibat dalam pembangunan lapangan futsal itu dipimpin Batih Kipur 2 Serka Made Yudiantara yang selama ini bertugas di teritori Pos Oepoli Tengah dan Pos Oepoli Pantai.
Mereka bersama-sama dengan anggota Polri yang bertugas di perbatasan membantu masyarakat dan umat beragama yang berada di Desa Netemnanu Utara Kecamatan Amfoang Timur Kabupaten Kupang.
“Anggota Pos TNI Yonif Mekanis 741/GN melihat olahraga futsal sudah memasyarakat tetapi belum punya lapangan. Nah, anggota buatkan lapangannya”, kata Mayor Hendra.
Kegiatan gotong-royong ini dihadiri Ketua Stasi Agustinus Kuil, Brigpol Ignasius B. Goran dan Brigpol Matias D. Jemar.
Oktovianus Moses, tokoh masyarakat yang berada di Kecamatan Amfoang Timur merasa senang dengan adanya kegiatan ini. Selain bisa lebih leluasa bermain futsal, mereka merasa lebih dekat dengan aparat penjaga perbatasan.
“Kita usahakan setiap ada masalah di masyarakat dan ada hal yang bisa kita lakukan untuk membantu kesejahteraan mereka, pasti kita lakukan. Sebab, untuk itulah kita di sini,” tandas Dankipur 2 Kapten Inf Miswanto. (cyk)
Leave a Reply