Wali Kota Sutiaji Tinjau Implementasi PPK Bagi Siswa  SD 

Wali Kota Sutiaji saat meninjau implementasi PPK di sekolah dasar.

MALANG  (SurabayaPost.id) – Wali Kota Malang, Sutiaji meninjau implementasi Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) di sekolah dasar  (SD). Untuk itu Sutiaji mendatangi SD Madyopuro 2 dan SD Model Tlogowaru, Selasa (27/8/2019). 

Itu karena Implementasi Penguatan PPK telah dilaksanakan beberapa bulan terakhir. Menurut Sutiaji, dari hasil pengamatannya, implementasi PPK sudah  berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan. 

“Salim sudah benar, ketika masuk kelas kaki kanan, ketika mau makan cuci tangan dan berdoa, ketika di dalam kelas duduk dengan posisi baik. Tadi saya lihat yang meja gotong royong dia sudah mengembalikan kursi tanpa diminta. Itu artinya kan sudah terbiasa,” ujarnya.

Perilaku-perilaku yang masih murni, lanjut Sutiaji, diharapkan nantinya mampu menjadi identitas diri anak-anak tersebut.

Pada kesempatan tersebut, Sutiaji juga menyempatkan berinteraksi langsung pada anak siswa kelas 1 dan 2. Berbagai pertanyaan mengenai kebiasaan mereka sehari-hari ia lontarkan; beberapa di antaranya ketika mau berangkat sekolah mencium tangan orang tua, mencium tangan guru, ketika mau makan cuci tangan, ketika mau mengerjakan apapun diawali dengan doa, dan lain-lain.

Ia juga menyampaikan bahwa mendidik karakter anak ketika kecil itu memang susah. Akan tetapi tertanamnya itu kuat.

“Seperti pepatah, belajar di waktu kecil ibarat menulis di atas batu. Itu kan karena susah. Tapi insya Allah kan lama daya ingatnya. Ya itu yang kita harapkan,” jelasnya. (lil)

Baca Juga:

  • Jatim Park Group Luncurkan Liburan ‘Keliru’ Bertabur Hadiah
  • PT ACA Santuni Anak Yatim Piatu se – Malang Raya
  • Menjadi Penulis Internasional Melalui Authorpreneurship Ala Donny Susilo
  • Kampung Wirausaha Nusantara Dilaunching
  • Kota Malang Catat Inflasi Bulanan Terendah se-Jatim, Wali Kota Sutiaji : Nyatakan Kesiapan Seluruh Jajarannya Untuk Terus Mengawal Inflasi
  • Kota Malang Raih Predikat Terbaik Ketiga Penghargaan Pembangunan Daerah 2022
  • Pengendalian Inflasi Menjadi Prioritas Kota Malang Dalam P-APBD 2022
  • Karnaval Kota Malang, Pestanya Budaya Nusantara
  • Kolaborasi Hantarkan Pasar Kasin, Kota Malang Raih Predikat Pasar Berstandar Nasional
  • Kabar Baik, Kota Malang Kembali Raih Predikat Kota Ramah Anak. Walikota Sutiaji : Sarana Untuk Kenyamanan Anak – Anak Terus Ditingkatkan
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.