Wowww Wali Kota Dewanti Gratiskan Griya Literasi Buat Mahasiswa Asal KWB

Wali Kota Batu Hj Dewanti Rumpoko saat menanam pohon mangga di taman Guest House Griya Literasi milik Pemkot Batu.
Wali Kota Batu Hj Dewanti Rumpoko saat menanam pohon mangga di taman Guest House Griya Literasi milik Pemkot Batu.

BATU (SurabayaPost.id) – Wawww… Kepedulian  Wali Kota Batu, Hj Dewanti Rumpoko terhadap dunia pendidikan patut diapresiasi. Buktinya, Guest House Griya Literasi milik Pemkot Batu digratiskan  buat mahasiswa asal Kota Wisata Batu (KWB).

Penggratisan tersebut diungkapkan Dewanti Rumpoko saat meresmikan pemanfaatan Guest House Griya Literasi yang ada di kawasan perumahan elit, Ijen Nirwana, Kota Malang, Kamis (13/12/2018).

Dalam peresmian Griya Literasi itu Wali Kota Dewanti didampingi Wawali Punjul Santoso dan Sekkota Batu Zadiem Effisiensi. Ikut menyaksikan peresmian itu Anggota DPRD Kota Batu, Perwakilan Polres Batu, Perwakilan Dandim 0818 Batu – Malang serta  jajaran pimpinan SKPD Kota Batu.

Selain itu para  Kepala Sekolah SMA/SMK se-Kota Batu, Ketua PGRI Batu, Ketua Dewan Pendidikan Batu. Bahkan orang tua calon mahasiswa asal Kota Batu juga ikut menyaksikan peresmian Griya Literasi tersebut.

Dewanti Rumpoko yang juga dosen Perguruan Tinggi di Malang ini menjelaskan bahwa Griya Literasi itu memang dibangun untuk  mahasiswa dan mahasiswi dari Kota Batu yang menempuh pendidikan di Kota Malang. “Ini patut diapresiasi karena untuk menunjang prasarana belajar bagi para mahasiswa dan mahasiswi Kota Batu yang menempuh pendidikan di Kota Malang,” katanya.

Wali Kota Hj Dewanti Rumpoko didampingi Sekkota Zadiem Effisiensi dan Wawali Punjul Santoso kala hendak menanam pohon mangga.
Wali Kota Hj Dewanti Rumpoko didampingi Sekkota Zadiem Effisiensi dan Wawali Punjul Santoso kala hendak menanam pohon mangga.

Meski begitu, wanita yang berulang tahun setiap 13 Desember ini berpesan jika yang berhak menempati Griya Literasi itu adalah putra putri Kota Batu yang orang tuanya kurang mampu dan yang berprestasi saat di SLTA.

Itu perlu diperhatikan, kata alumni Universitas Negeri Jakarta ini,   dengan harapan setelah lulus para mahasiswa dan mahasiswi itu bisa menyumbangkan dan membantu memikirkan memajukan pembangunan Kota Batu kedepan yang lebih baik.

Makanya, tegas istri mantan Wali Kota Batu Eddy Rumpoko ini, Pemkot Batu lewat Dinas Pendidikan membangun  Griya Literasi di cluster mewah Perumahan Ijen Nirwana.Tepatnya di cluster Green Trees, Blok 3F Nomor 7, Kota Malang, Jatim.

Guest House itu  dua lantai, berdiri di atas lahan berukuran 25 X 15 meter. Memiliki 12 kamar. Untuk setiap kamar diisi dua orang mahasiswa sebagai penghuninya.

Griya Literasi ini juga dilengkapi fasilitas yang sangat memadai dan menunjang dalam pembelajaran. Misalnya, komputer, printer, wifi, taman dan lain sebagainya.  

Menurut Dewanti, mahasiswa/mahasiswi penghuni Griya Literasi itu diberikan tanggung jawab memelihara, menjaga  kebersihan dan keindahan taman serta mematuhi peraturan yang ditetapkan Pemkot Batu. Di antaranya, dilarang menerima tamu yang tidak ada hubungan  dengan belajar dan membawa barang terlarang.

“Tanggung jawab dan tata tertib itu tentu harus dilaksanakan serta dipatuhi oleh mahasiswa asal Kota Batu yang menempati Griya Literasi dengan baik. Sehingga Guest House ini benar-benar  bermanfaat sesuai harapan,” kata Dewanti yang ikut menanam pohon mangga bersama para pimpinan SKPD di taman Griya Literasi tersebut. (Gus)

Baca Juga:

  • Dukungan WALI Makin Meningkat, Terbaru FKAUB Nyatakan Dukungannya
  • Lagi Joko Muliyono Atlet NPCI Batu Raih Emas di Ajang Peparnas 2024 Solo 
  • Balada Sampah Kota Batu Dari Sudut Pandang Seorang Wanita
  • Usai Dilantik Gelar Tasyakuran, Kades Pandanrejo Abdul Manan : Ayo Nutokno Bangun Deso
  • Peringati Hari Paliatif Sedunia, Dewanti : Mari Bergandengan Tangan Bantu Sesama dan Komunitas
  • Tarik Wisatawan, Disparta Bersama Polres Batu Gelar Tour Gowes Wisata Nasional
  • Event Tour Gowes Wisata Nasional 2022, Kadisparta Batu : Yakin Ribuan Pesertanya
  • Peduli Nguri – Uri Budaya dan Dukungan Promosi, DKKB Beri Piagam Penghargaan Kepada Kajati Jatim dan Kajari Batu
  • Wali Kota Batu, Puji Pagelaran “Mbatu Nabung Banyu” Prakarsa Perumdam Among Tirto Kota Batu
  • Sukseskan Pilpres 2024, DPC Partai Gerindra Kota Batu Deklarasi Koalisi Dengan PKB
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.